AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Panglima TNI Terima Paparan Kepala Pusat Keuangan TNI Terkait Modernisasi Pasukan PBB

Jumat, 16 Juni 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono menerima paparan Kepala Pusat Keuangan TNI Marsekal Muda Danang Hadiwibowo

Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono menerima paparan Kepala Pusat Keuangan TNI Marsekal Muda Danang Hadiwibowo

Jakarta, SemeruPost – Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono menerima paparan Kepala Pusat Keuangan TNI Marsekal Muda Danang Hadiwibowo, S.E., M.M., terkait pengelolaan dana Operasi Perdamaian Pemeliharaan Dunia (OPPD) Reimbursement untuk modernisasi Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista) guna menambah kepercayaan PBB kepada Indonesia sebagai Troop Contributing Country (TCC) serta tuntutan tugas dan perkembangan situasi, bertempat di ruang tamu Panglima TNI, kantor Subden Merdeka Barat, Jumat (16/6/2023).

Dalam paparannya, Kapusku TNI melaporkan hasil Pengawasan Dan Pemeriksaan (Wasrik) Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI pada kegiatan pengelolaan dana Reimbursement di lingkungan UO Mabes TNI utamanya pada dukungan kegiatan operasional Satgas Kontingen Garuda (Konga) TNI dan terkait pemeliharaan material Alutsista di daerah misi demi tetap terjaganya kesiapan operasi Satgas Kontingen Garuda di daerah Misi di bawah bendera PBB.

Hal ini sesuai petunjuk Panglima TNI untuk mengganti Alutsista yang sudah berusia dan sangat diperlukan peremajaan demi keselamatan prajurit serta meningkatkan performa dan tuntutan sesuai perkembangan situasi di daerah misi. Selain itu juga akan menambah kepercayaan PBB kepada Indonesia sebagai TCC untuk tetap andil dalam misi Kontingen Garuda dalam menjaga Perdamaian Dunia sebagai amanah Undang Undang Dasar 1945.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Asops Panglima TNI Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad, S.I.P., Asrenum Panglima TNI Hery Puranto, S.E., M.M., Komandan PMPP Laksda TNI Retiono Kunto Hadiningtias, S.E., CRMP., M.Tr.Opsla.

#tnipatriotnkri #nkrihargamati #tnikuatrakyatbermartabat

Autentikasi: Kabidpeninter Puspen TNI Kolonel Arm Suhendro Oktosatrio

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Polsek Kawasan Sunda Kelapa dan Warga Perkuat Kamtibmas Lewat Ngopi Kamtibmas
Hari Jadi Humas Polri ke-73: Kadiv Humas Berangkatkan Personel dan Jurnalis Ibadah Umroh
Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok Pimpin Apel Pengecekan Kesiapan Personel Pam TPS
Polsek Kawasan Muara Baru Patroli Malam Wujudkan Kamtibmas
Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudera 2 di Perairan Natuna
Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Bagikan Alkitab dan Bacaan Rohani untuk Gereja GPIB
Unit Lantas Beri Imbauan Kamseltibcarlantas
Ngopi Kamtibmas di Mangrove Ecomarine Green Save Muara Angke

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 10:42 WIB

Polsek Kawasan Sunda Kelapa dan Warga Perkuat Kamtibmas Lewat Ngopi Kamtibmas

Jumat, 22 November 2024 - 13:54 WIB

Hari Jadi Humas Polri ke-73: Kadiv Humas Berangkatkan Personel dan Jurnalis Ibadah Umroh

Jumat, 22 November 2024 - 11:48 WIB

Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok Pimpin Apel Pengecekan Kesiapan Personel Pam TPS

Jumat, 22 November 2024 - 10:25 WIB

Polsek Kawasan Muara Baru Patroli Malam Wujudkan Kamtibmas

Kamis, 21 November 2024 - 20:12 WIB

Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudera 2 di Perairan Natuna

Kamis, 21 November 2024 - 11:47 WIB

Unit Lantas Beri Imbauan Kamseltibcarlantas

Kamis, 21 November 2024 - 10:58 WIB

Ngopi Kamtibmas di Mangrove Ecomarine Green Save Muara Angke

Rabu, 20 November 2024 - 11:10 WIB

Patroli Dialogis Satsamapta Cegah Tawuran

Berita Terbaru