Jakarta, SemeruPost – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Polwan (Polisi Wanita) yang jatuh pada hari Jumat tanggal 1 September 2023 mendatang, para Polwan Polres Pelabuhan Tanjung Priok menggelar kegiatan bakti religi dengan melaksanakan bersih-bersih tempat ibadah sekaligus melaksanakan kegiatan patroli dan pengamanan penumpang.
Kegiatan bakti religi yang dilaksanakan oleh seluruh Polwan Polres Pelabuhan Tanjung Priok, dimulai pada pukul 10.00 WIB sampai dengan selesai, bertempat di Masjid Baitullatief jalan Nusantara II Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta Utara.
Sesuai arahan Wakapolres Pelabuhan Tanjung Priok, Kompol Yunita Natalia Rungkat, S.H.,S.I.K. pelaksanaan kegiatan religi bersih-bersih tempat ibadah yang dipimpin IPTU Abdi Nurhasanah, S.Pd., M.H. tersebut meliputi pembersihan lingkungan sekitar masjid dan pembersihan di dalam masjid, sekaligus penyerahan alat kebersihan yang diperlukan, yang diserahkan kepada Tomi, selaku marbot Masjid Baitullatief.
Masih dalam rangkaian peringatan hari jadi Polisi Wanita ke-75, Srikandi Polres Pelabuhan Tanjung Priok juga melaksanakan kegiatan patroli dan pengamanan penumpang di Terminal penumpang Nusantara Pura Pelni Pelabuhan Tanjung Priok. Kegiatan yang dipimpin langsung Wakapolres Pelabuhan Tanjung Priok, Kompol Yunita Natalia Rungkat, diikuti seluruh Polwan Polres Pelabuhan Tanjung Priok.
“Kita melaksanakan tugas giat Patroli dan memberikan himbauan agar masyarakat mematuhi peraturan berkendara dan melengkapi surat surat berkendara serta untuk pengguna kendaraan roda dua pastikan selalu memakai helm pengaman,” kata Kompol Yunita.
Lebih jauh dijelaskan, kegiatan juga diisi dengan pelaksanaan giat pengamanan Keberangkatan Penumpang di Terminal Penumpang Nusantara Pura Pelni serta memberikan himbauan agar mengutamakan keselamatan diri sendiri dan berhati-hati terhadap barang bawaannya.
“Semoga kegiatan bakti religi dan kegiatan patroli dan pengamanan penumpang yang kita laksanakan ini, bisa bermanfaat bagi masyarakat dan kami berharap agar tumbuh kesadaran dalam diri masing-masing untuk tetap mematuhi rambu-rambu lalulintas, jaga jarak dalam berkendaraan guna mendukung ketertiban dan kelancaran lalu lintas, dan tentu saja untuk keselamatan diri kita sendiri,” pungkas Kompol Yunita. (*)