AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW

Jumat, 29 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Keluarga Besar Kodim 1710/Mimika menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H / 2023 M di Masjid Al Askar

Keluarga Besar Kodim 1710/Mimika menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H / 2023 M di Masjid Al Askar

Papua, SemeruPost – Keluarga Besar Kodim 1710/Mimika menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H / 2023 M di Masjid Al Askar, Jalan Agimuga Mile 32 Distrik Kuala Kencana, Kab. Mimika, Jumat (29/09/2023).

Dandim 1710/Mimika Letkol Inf Dedy Dwi Cahyadi dalam sambutannya mengatakan, kehidupan Nabi Muhammad SAW sepanjang sejarahnya adalah pemimpin besar yang sangat luar biasa dalam memberikan nilai-nilai keteladanan.

Menurutnya, kita hendaknya dapat menjadikan semangat perjuangan dan kepemimpinan Rasulullah menjadi motivasi untuk mengaktualisasikan dalam kehidupan sehari-hari sehingga kehadiran Prajurit dan PNS Kodim 1710/Mimika dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

Kegiatan yang mengambil tema “Menebar Empati” ini turut diisi tausiah oleh Ust Iman Fadly Ali yang membahas akhlak mulia Nabi Muhammad SAW yang harus dijadikan pedoman hidup. Menurutnya, didalam diri Rasulullah SAW sudah tertanam sifat dan akhlak baik yang harus dicontoh. Sifat dan akhlak baik seperti ini harus menjadi panutan semua umat muslim.

“Ini menjadi momen yang sangat tepat bagi semuanya, khususnya yang hadir dengan meneladani sifat Nabi Muhammad SAW di mana dalam diri Rasulullah sudah tertanam sifat dan akhlak baik yang harus dicontoh dan menjadi panutan semua umat muslim,” katanya.

Autentikasi: Pen Kodim 1710/Mimika
Foto: Pen Kodim 1710/Mimika

Berita Terkait

Dandim 1714/PJ Dampingi Gubernur Papua Tengah Bagi Laptop Gratis se-Pelajar di Kab. Puncak Jaya
Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW
Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500
Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500
TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500
Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut
Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500
Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:46 WIB

Dandim 1714/PJ Dampingi Gubernur Papua Tengah Bagi Laptop Gratis se-Pelajar di Kab. Puncak Jaya

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:51 WIB

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:47 WIB

Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:40 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 21:59 WIB

TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 11:31 WIB

Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500

Rabu, 21 Januari 2026 - 14:44 WIB

Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:20 WIB

Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi

Berita Terbaru