AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Babinsa Koramil 1710-03/Kuala Kencana Hadiri Peresmian Balai Kampung Karya Kencana

Rabu, 13 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Babinsa Koramil 1710-03/Kuala Kencana, Serka Noben Wenda yang menghadiri acara peresmian Balai Kampung Karya Kencana di Distrik Kuala Kencana

Babinsa Koramil 1710-03/Kuala Kencana, Serka Noben Wenda yang menghadiri acara peresmian Balai Kampung Karya Kencana di Distrik Kuala Kencana

Papua, SemeruPost – Upaya pendekatan dan kemanunggalan dengan rakyat tidak pernah luntur dari prajurit TNI. Sudah menjadi komitmen TNI sebagai bagian dari rakyat yang sudah tertanam dalam sanubari setiap insan prajurit bahwa hubungan emosional yang terjalin adalah keakraban tak terpisahkan. Sebagai contoh keakraban tersebut terlihat saat anggota Babinsa Koramil 1710-03/Kuala Kencana, Serka Noben Wenda yang menghadiri acara peresmian Balai Kampung Karya Kencana di Distrik Kuala Kencana, Kabupaten Mimika, Rabu (13/12/2023).

Kegiatan yang diresmikan oleh Staf Ahli Bupati Mimika tersebut dijadikan sebagai sarana untuk melaksanakan komunikasi dan berinteraksi sosial dengan masyarakat dan aparatur kampung setempat. “Kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut adalah sebagai wujud kepedulian seorang Babinsa dengan masalah, kondisi dan perkembangan serta pembangunan di wilayah binaannya” ujar Serka Noben Wenda.

Peresmian Balai Kampung ini nantinya akan sangat berguna bagi masyarakat untuk membahas tentang pembangunan kampung dan juga pelayanan terhadap masyarakat. Keterlibatan TNI secara langsung khususnya para Babinsa yang berperan sebagai ujung tombak satuan teritorial yang berada langsung di tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan kontribusi dan dukung terhadap pembangunan di wilayah binaannya.

Autentikasi: Pen Kodim 1710/Mimika
Foto: Pen Kodim 1710/Mimika

Berita Terkait

Wapang TNI dan Kasum TNI Hadiri Konferensi Pers Satgas Penertiban Kawasan Hutan
Wakil Panglima TNI Dampingi Menteri Pertahanan RI ke Pakistan
Wakil Panglima TNI Dampingi Menhan RI dalam Kunjungan Kerja di Bosnia dan Herzegovina
Wakil Panglima TNI Dampingi Menhan RI Kunjungan ke Turki
Wakil Panglima TNI Dampingi Menhan RI Pada Pertemuan 2+2 Perdana di Turki
Peran TNI dalam Ketahanan Pangan Mendapat Apresiasi Presiden
Rekonstruksi Pascabencana: Panglima TNI Prioritaskan Hunian, Jembatan, dan Layanan Publik
TNI Apresiasi Peran Strategis Pers dalam Bela Negara

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 18:54 WIB

Wapang TNI dan Kasum TNI Hadiri Konferensi Pers Satgas Penertiban Kawasan Hutan

Senin, 12 Januari 2026 - 20:26 WIB

Wakil Panglima TNI Dampingi Menteri Pertahanan RI ke Pakistan

Minggu, 11 Januari 2026 - 19:28 WIB

Wakil Panglima TNI Dampingi Menhan RI dalam Kunjungan Kerja di Bosnia dan Herzegovina

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:43 WIB

Wakil Panglima TNI Dampingi Menhan RI Kunjungan ke Turki

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:20 WIB

Wakil Panglima TNI Dampingi Menhan RI Pada Pertemuan 2+2 Perdana di Turki

Rabu, 7 Januari 2026 - 17:15 WIB

Peran TNI dalam Ketahanan Pangan Mendapat Apresiasi Presiden

Senin, 29 Desember 2025 - 19:18 WIB

Rekonstruksi Pascabencana: Panglima TNI Prioritaskan Hunian, Jembatan, dan Layanan Publik

Senin, 22 Desember 2025 - 19:37 WIB

TNI Apresiasi Peran Strategis Pers dalam Bela Negara

Berita Terbaru