AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Panglima TNI Dorong Swasembada Pangan Nasional Melalui Bibit Padi Unggul Sinar Mentari

Kamis, 19 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto bersama Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaiman melaksanakan kunjungan kerja

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto bersama Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaiman melaksanakan kunjungan kerja

Pemalang, SemeruPost – Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto bersama Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaiman melaksanakan kunjungan kerja dalam rangka meninjau program Serbuan Teritorial (Serter) TNI. Berbagai kegiatan yang dilaksanakan, yaitu pembagian 1.000 paket sembako, pembagian bibit padi unggul “Sinar Mentari” serta peresmian Jembatan Merah Putih, bertempat di Desa Tegalsari Timur, Kecamatan Ampel Gading, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, Kamis (19/12/2024).

Dalam kunjungannya, Panglima TNI turut melakukan penanaman bibit padi unggul “Sinar Mentari” di area lahan padi program Serter TNI. Di hadapan para awak media, Panglima TNI menjelaskan bahwa benih padi tersebut telah diuji dan memiliki hasil terbaik serta menunjukkan hasil panen yang sangat memuaskan. “Benih padi ini hasil uji coba, yaitu proses persilangan dari galur lokal Bireun Aceh dan galur lokal Lampung, dan ini, sebelum kita tanam disini sudah ujicoba di Sumedang dan Cilacap, dan panennya bisa 8-16 ton,” ujarnya.

Panglima TNI juga menegaskan pentingnya kolaborasi antara TNI dan Kementerian Pertanian untuk mendukung program Asta Cita Presiden RI dalam mencapai swasembada pangan. “Kita terus bekerja sama dengan Kementerian Pertanian untuk melaksanakan swasembada pangan yang merupakan program Asta Cita dari Bapak Presiden Republik Indonesia,” tegasnya.

Turut hadir pada kegiatan tersebut di antaranya Anggota Komisi I DPR RI, Kepala Badan Pangan Nasional, Wakasad, Dirut Perum Bulog, Dirut PT. Pupuk Indonesia, Aslog Panglima TNI, Asops Panglima TNI, Aster Panglima TNI, Kapuspen TNI, Danpuspom TNI, Aster Kasad, Aspotmar Kasal, Aspotdirga Kasau, Pj. Gubernur Jawa Tengah, Pangdam IV/Diponegoro, Kapolda Jawa Tengah, beserta para Pejabat TNI-Polri dan para tamu undangan lainnya.

#tniprima
#tnipatriotnkri
#nkrihargamati
#tnikuatrakyatbermartabat

Autentikasi: Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Laut (P) Agung Saptoadi

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Bakamla RI Hadiri 16th Maritime Law Enforcement Dialogue di Malaysia
Panglima TNI Hadiri Penganugerahan Gelar Pahlawan Nasional oleh Presiden RI
Panglima TNI Hadiri Pelantikan Komisi Percepatan Reformasi Kepolisian di Istana Merdeka
Panglima TNI Terima Pesawat A-400M dari Presiden RI: TNI Tambah Kekuatan Udara Strategis
Bakamla RI – Inggris Perkuat Kerja Sama Strategis Bidang Keamanan Maritim
Presiden Prabowo Saksikan Penyerahan Aset Rampasan Korupsi untuk PT Timah
Panglima TNI Hadiri Penganugerahan Pangkat Istimewa dan Pelantikan Menteri Kabinet Merah Putih di Istana Negara
Panglima TNI dan Menhan RI Hadiri Raker dengan Komisi I DPR RI Bahas Penyesuaian Anggaran 2026

Berita Terkait

Rabu, 12 November 2025 - 18:02 WIB

Bakamla RI Hadiri 16th Maritime Law Enforcement Dialogue di Malaysia

Senin, 10 November 2025 - 19:49 WIB

Panglima TNI Hadiri Penganugerahan Gelar Pahlawan Nasional oleh Presiden RI

Jumat, 7 November 2025 - 14:46 WIB

Panglima TNI Hadiri Pelantikan Komisi Percepatan Reformasi Kepolisian di Istana Merdeka

Senin, 3 November 2025 - 19:05 WIB

Panglima TNI Terima Pesawat A-400M dari Presiden RI: TNI Tambah Kekuatan Udara Strategis

Jumat, 17 Oktober 2025 - 21:20 WIB

Bakamla RI – Inggris Perkuat Kerja Sama Strategis Bidang Keamanan Maritim

Senin, 6 Oktober 2025 - 19:32 WIB

Presiden Prabowo Saksikan Penyerahan Aset Rampasan Korupsi untuk PT Timah

Rabu, 17 September 2025 - 21:10 WIB

Panglima TNI Hadiri Penganugerahan Pangkat Istimewa dan Pelantikan Menteri Kabinet Merah Putih di Istana Negara

Selasa, 16 September 2025 - 18:11 WIB

Panglima TNI dan Menhan RI Hadiri Raker dengan Komisi I DPR RI Bahas Penyesuaian Anggaran 2026

Berita Terbaru

Pelaksanaan Gladi Model Latihan TNI 2025 yang digelar di Danau Tirta Asri, Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur

News

Panglima TNI Tinjau Gladi Model Latihan TNI 2025

Rabu, 12 Nov 2025 - 19:56 WIB

Direktur Hukum Bakamla RI Laksma Bakamla Fenny Akwan, S.H., M.H., sebagai Ketua Delegasi Indonesia menghadiri 16th Maritime Law Enforcement Dialogue

Sosial & Politik

Bakamla RI Hadiri 16th Maritime Law Enforcement Dialogue di Malaysia

Rabu, 12 Nov 2025 - 18:02 WIB