AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Lanud Sultan Hasanuddin Laksanakan Olahraga Bersama

Jumat, 7 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lanud Sultan Hasanuddin menggelar kegiatan olahraga bersama, bertempat Apron Galaktika Lanud Sultan Hasanuddin, Makassar

Lanud Sultan Hasanuddin menggelar kegiatan olahraga bersama, bertempat Apron Galaktika Lanud Sultan Hasanuddin, Makassar

Makassar, SemeruPost – Dalam rangka menjaga kebugaran fisik dan meningkatkan soliditas antar personel, Lanud Sultan Hasanuddin menggelar kegiatan olahraga bersama, bertempat Apron Galaktika Lanud Sultan Hasanuddin, Makassar, Jumat (7/2/2025).

Olahraga bersama ini merupakan perintah langsung dari Komandan Lanud Sultan Hasanuddin, Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto, M.Han., agar fisik personel tetap sehat dan bugar dalam mendukung tugas di satuan. Olahraga bersama dilaksanakan usai apel pagi gabungan yang dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Potensi Dirgantara (Kadispotdirga) Kolonel Pas Komang Dony A.W. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh personel mulai dari Kepala Dinas, Kepala Satuan Kerja, para Perwira, Bintara, Tamtama dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Lanud Sultan Hasanuddin.

Kadispotdirga Lanud Sultan Hasanuddin menyampaikan bahwa olahraga bersama merupakan salah satu upaya menjaga kesehatan dan kebugaran fisik personel agar tetap prima dalam melaksanakan tugas. “Sebagai prajurit TNI AU, kesehatan dan kebugaran fisik adalah modal utama dalam mendukung kesiapan operasional. Oleh karena itu, kegiatan ini harus kita laksanakan secara rutin dan penuh semangat,” ujarnya.

Olahraga diawali dengan senam pemanasan, diikuti dengan jalan santai dan lari bersama mengelilingi area Lanud Lanud Sultan Hasanuddin. Kegiatan olahraga bersama bertujuan untuk menjaga kesehatan dan menjadi sarana untuk mempererat kebersamaan dan kekompakan di antara personel Lanud Sultan Hasanuddin. Dengan tubuh yang sehat dan jiwa yang kuat, diharapkan setiap prajurit dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya dengan optimal. (Pen Hnd)

Berita Terkait

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW
Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500
Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500
TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500
Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut
Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500
Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin
Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:51 WIB

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:47 WIB

Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:40 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 21:59 WIB

TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:04 WIB

Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut

Rabu, 21 Januari 2026 - 14:44 WIB

Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:20 WIB

Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:11 WIB

Panglima TNI Resmikan Monumen Panser Saladin: Tumbuhkan Semangat Nasionalisme Masyarakat Cijulang

Berita Terbaru