AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Aksi Humanis Polres Pelabuhan Tanjung Priok Bagikan Minum dan Buah Saat Unjuk Rasa

Jumat, 17 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aksi simpatik ditunjukkan Kepolisian saat mengamankan aksi unjuk rasa yang menolak pemutusan hubungan kerja

Aksi simpatik ditunjukkan Kepolisian saat mengamankan aksi unjuk rasa yang menolak pemutusan hubungan kerja

Jakarta, SemeruPost – Aksi simpatik ditunjukkan Kepolisian saat mengamankan aksi unjuk rasa yang menolak pemutusan hubungan kerja (PHK) oleh Serikat Pekerja Pelabuhan Terminal Kendaraan Indonesia di Tanjung Priok, Jakarta Utara. Dalam pengamanan aksi demonstrasi tersebut, Polres Pelabuhan Tanjung Priok menerjunkan Polwan (Polisi Wanita) di garda terdepan sebagai tim negosiator. Para Polwan berhadapan langsung dan berkomunikasi aktif dengan massa aksi.

Di sela kegiatan Pengamanan, Polwan Polres Pelabuhan Tanjung Priok tampak memberikan air mineral dan buah kepada pekerja yang mengikuti aksi unjuk rasa.

“Polwan membagikan air mineral dan buah sebagai bentuk pengamanan yang humanis,” kata Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok AKBP Dr. Martuasah H. Tobing, S.I.K., M.H., pada hari Kamis (16/1/2025).

Kepada awak media, Kapolres menjelaskan bahwa petugas kepolisian juga menyampaikan imbauan, agar saat menyampaikan aspirasi tetapi tetap menjaga keamanan dan ketertiban, Jumat (17/01/2025).

“Polri bersama pekerja, warga masyarakat selalu bekerja sama dalam mewujudkan Pelabuhan Tanjung Priok yang aman, damai dan kondusif,” ucapnya.

Sikap humanis dan simpatik para polwan itu berhasil mendinginkan suasana aksi. Para pekerja yang mengikuti aksi unjuk rasa, menyambut gembira aksi bagi-bagi air mineral dan buah tersebut di tengah-tengah teriknya matahari siang hari.

Dia menuturkan, sikap humanis dan simpatik Personil Polri itu berhasil mendinginkan suasana. Aksi tersebut pun mendapat respons baik, bahkan ada pendemo yang mengajak Anggota mengobrol dan saling tertawa.

“Dalam pengamanan aksi demonstrasi ini, kami mengedepankan pendekatan persuasif, aksi ini adalah simbol kebersamaan dan kekompakan pekerja, masyarakat dan Polri,” ucap Kapolres.

“Kami berharap aksi yang dilakukan oleh personil Polri Tersebut membuat pendemo menjaga kondusifitas. Yakni dengan menyampaikan pendapatnya sesuai aturan yang berlaku,” ujar Martuasah H. Tobing.

Sementara personel pengamanan yang diterjunkan dalam aksi tersebut, kata Kapolres, berjumlah 423 personel.

“Kapolres mengatakan bahwa menyampaikan pendapat memang diperbolehkan dan kami hadir untuk memastikan kegiatan ini dapat berjalan dengan baik, tertib, lancar dan aman,” pungkasnya. (*)

Berita Terkait

Dandim 1714/PJ Dampingi Gubernur Papua Tengah Bagi Laptop Gratis se-Pelajar di Kab. Puncak Jaya
Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW
Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500
Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500
TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500
Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut
Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500
Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:46 WIB

Dandim 1714/PJ Dampingi Gubernur Papua Tengah Bagi Laptop Gratis se-Pelajar di Kab. Puncak Jaya

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:51 WIB

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:47 WIB

Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:40 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 21:59 WIB

TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 11:31 WIB

Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500

Rabu, 21 Januari 2026 - 14:44 WIB

Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:20 WIB

Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi

Berita Terbaru