AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Jaya 2024 Polres Pelabuhan Tanjung Priok

Rabu, 3 April 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Apel Gelar Pasukan dalam rangka Operasi Kepolisian Terpusat

Apel Gelar Pasukan dalam rangka Operasi Kepolisian Terpusat "Ketupat Jaya 2024" di Daerah Hukum Polres Pelabuhan Tanjung Priok

Jakarta, SemeruPost – Bertempat di Lapangan Presisi Polres Pelabuhan Tanjung Priok, dilaksanakan Apel Gelar Pasukan dalam rangka Operasi Kepolisian Terpusat “Ketupat Jaya 2024” di Daerah Hukum Polres Pelabuhan Tanjung Priok. Apel ini dipimpin oleh Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok, AKBP Ferikson Tampubolon, S.I.K., M.H. Rabu (03/04/2024).

Dalam apel ini, jumlah peserta mencapai 278 personel gabungan stakeholder dengan rincian Polres Pelabuhan Tanjung Priok sebanyak 235 personel, Kodim 0502 Jakarta Utara 12 personel, PFSO Pelabuhan Tanjung Priok 15 personel, KPLP Pelabuhan Tanjung Priok 10 personel, dan KKP Pelabuhan Tanjung Priok 6 personel.

Dalam sambutanya, Kapolres selain membacakan Amanat Kapolri juga menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran seluruh peserta serta stakeholder yang terlibat dalam operasi ini. Beliau juga menekankan pentingnya kerja sama antara TNI-Polri dan stakeholder terkait dalam menjaga keamanan selama periode mudik dan perayaan Idul Fitri 1445 H.

“Kami mengajak masyarakat untuk dapat membantu dan bekerja sama dengan aparat keamanan dengan menaati peraturan yang berlaku demi terciptanya kondisi yang aman dan nyaman bagi semua,” ungkap Ferikson.

Seperti diketahui, Operasi Ketupat tahun 2024 melibatkan 155.165 personel selama 13 hari dari tanggal 4 hingga 16 April 2024. Selain itu, telah dipersiapkan 5.784 pos pengamanan dan pelayanan guna memastikan kelancaran arus mudik, pencegahan kemacetan, kecelakaan, kriminalitas, dan bencana alam.

Kapolres juga menekankan pentingnya pengamanan pada jalur wisata di Kaliadem Muara Angke, serta perlunya sinergi antarinstansi dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Peserta apel juga diminta untuk melakukan patroli bersama pada jam-jam rawan dan melibatkan kelompok-kelompok organisasi masyarakat dan keagamaan dalam pengamanan sholat Idul Fitri.

Operasi ini juga menitikberatkan pada stabilitas harga dan ketersediaan sembako serta BBM, sehingga masyarakat dapat merasakan “mudik aman, ceria, penuh makna.”

Dengan penekanan pada sinergi, koordinasi, dan pelayanan prima, diharapkan operasi ini dapat memberikan keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat selama periode mudik dan perayaan Idul Fitri tahun ini. (*)

Berita Terkait

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW
Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500
Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500
TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500
Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut
Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500
Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin
Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:51 WIB

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:47 WIB

Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:40 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 21:59 WIB

TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:04 WIB

Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut

Rabu, 21 Januari 2026 - 14:44 WIB

Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:20 WIB

Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:11 WIB

Panglima TNI Resmikan Monumen Panser Saladin: Tumbuhkan Semangat Nasionalisme Masyarakat Cijulang

Berita Terbaru