AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Bahas Hubungan Kerja Sama, Kepala Bakamla RI Komunikasi Vicon Dengan Komandan Singapore Police Coast Guard

Selasa, 28 September 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Aan Kurnia, S.Sos., M.M., komunikasi melalui video teleconference dengan Komandan Singapore Police Coast Guard

Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Aan Kurnia, S.Sos., M.M., komunikasi melalui video teleconference dengan Komandan Singapore Police Coast Guard

Jakarta, SemeruPost – Kepala Badan Keamanan Laut (Bakamla) RI Laksdya TNI Aan Kurnia, S.Sos., M.M., melaksanakan komunikasi melalui saluran video teleconference dengan Komandan Singapore Police Coast Guard (SPCG) Senior Assistant Commisioner Cheang Keng Keong dari Markas Besar Bakamla RI, Jl. Proklamasi No. 56, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (28/9/2021).

Kedua perwira tersebut berkomunikasi lebih kurang selama tiga puluh menit, selain membicarakan isu-isu terkini keamanan laut perbatasan kedua negara, juga membahas rencana kerja sama yang dapat disepakati bersama antara Bakamla dan SPCG.

Disampaikan Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Aan Kurnia kepada Komandan Singapore Police Coast Guard (SPCG) Senior Assistant Commisioner Cheang Keng Keong, bahwa Bakamla dan SPCG memiliki kesamaan tugas dan fungsi seperti penegakan hukum di laut, SAR, dan patroli laut, oleh karena itu Bakamla sangat perlu menjalin hubungan kerja sama dengan SPCG.

Dalam pembicaraan itu, Kepala Bakamla RI menyampaikan empat usulan bidang kerja sama yang mungkin dapat disepakati. Adapun usulan tersebut yakni, pertama, Coast Guard to Coast Guard Talk : Pertemuan Bilateral antara Kepala Bakamla RI dengan Komandan SPCG yang dilaksanakan secara resiprokal setiap tahunnya membahas perkembangan kerja sama dan isu-isu keamanan dan keselamatan laut di kawasan.

Kedua, kegiatan peningkatan kapasitas melalui pelatihan, pendidikan, penelitian dan pengembangan, pertukaran staf ahli, magang, lokakarya dan seminar. Ketiga, membentuk hotline dan single point of contact. Dan keempat, pertukaran informasi keamanan laut.

Komandan Singapore Police Coast Guard (SPCG) Senior Assistant Commisioner Cheang Keng Keong menyambut baik usulan Kepala Bakamla RI. Pimpinan tertinggi Singapore Police Coast Guard tersebut menyampaikan bahwa pihaknya menyadari memiliki ancaman dan persoalan yang sama dalam isu keamanan maritim oleh karena perlu adanya bekerja sama.

Pada kegiatan teleconference dengan Komandan SPCG, Kepala Bakamla RI didampingi oleh Direktur Kerja sama Laksma Bakamla Sandy Muchjidin Latief, S.IP., Direktur Latihan Laksma Bakamla Bambang Irawan, S.E., M.Tr. Opsla, Direktur Data dan Informasi Laksma Bakamla Enjud Darojat, S.T., M.M., Kepala UPH Bakamla RI Laksma Bakamla Iman Wahyudi, Kabag Humas dan Protokol Kolonel Bakamla Wisnu Pramandita, S.T., M.M., M.Tr.Hanla dan Kepala Subdirektorat Perencanaan dan Evaluasi Operasi Laut Kolonel Bakamla Denny Giarno Susilo. (***)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Polres Pelabuhan Tanjung Priok Kawal Ketat Distribusi Logistik Pilkada 2024
Kasum TNI Pimpin Upacara Penyambutan Satgas Kizi TNI Kontingen Garuda XXXVII-J MINUSCA
Polres Pelabuhan Tanjung Priok Gelar Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan TPS Pilkada 2024
Danlanud Sultan Hasanuddin Bersama Pangdivif 3 Kostrad Tinjau Latihan Terjun Taktis Siswa Paradasar Brigif Para Raider 3/Tri Budi Sakti
Imbauan Kamtibmas dalam Masa Tenang Pilkada 2024
Danlanud Sultan Hasanuddin Perintahkan Jajarannya Jaga Netralitas TNI Jelang Pilkada Serentak
Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Family Gathering Skadron Udara 5
Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Laksanakan Patroli Patok

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 17:43 WIB

Polres Pelabuhan Tanjung Priok Kawal Ketat Distribusi Logistik Pilkada 2024

Selasa, 26 November 2024 - 16:15 WIB

Kasum TNI Pimpin Upacara Penyambutan Satgas Kizi TNI Kontingen Garuda XXXVII-J MINUSCA

Selasa, 26 November 2024 - 11:22 WIB

Polres Pelabuhan Tanjung Priok Gelar Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan TPS Pilkada 2024

Senin, 25 November 2024 - 17:37 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin Bersama Pangdivif 3 Kostrad Tinjau Latihan Terjun Taktis Siswa Paradasar Brigif Para Raider 3/Tri Budi Sakti

Senin, 25 November 2024 - 10:29 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin Perintahkan Jajarannya Jaga Netralitas TNI Jelang Pilkada Serentak

Minggu, 24 November 2024 - 12:59 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Family Gathering Skadron Udara 5

Minggu, 24 November 2024 - 12:53 WIB

Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Laksanakan Patroli Patok

Minggu, 24 November 2024 - 10:40 WIB

Kanit Binmas Polsek Kawasan Kali Baru Sampaikan Imbauan Masa Tenang Pilkada 2024

Berita Terbaru