AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Bakamla RI Jalin Kerja sama dengan Pemkot Makassar Soal Keamanan Laut

Rabu, 19 Oktober 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nota kesepahaman yang ditandatangani ini berisikan tentang sinergitas dalam upaya peningkatan keamanan dan keselamatan

Nota kesepahaman yang ditandatangani ini berisikan tentang sinergitas dalam upaya peningkatan keamanan dan keselamatan

Jakarta, SemeruPost – Bakamla RI dan Pemerintah Kota Makassar sepakat melaksanakan kerja sama. Hal ini ditandai dengan dilaksanakannya penandatanganan nota kesepahaman yang dilaksanakan secara terpisah (desk to desk).

Dalama hal ini, Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Aan Kurnia melakukan penandatanganan di ruang kerja Mabes Bakamla RI. Sedangkan Walikota Makassar Ir. H. Moh. Ramdhan Pomanto yang disaksikan oleh Kepala Zona Bakamla Tengah Laksma Bakamla Hanarko Djodi Pamungkas melaksanakan penandatanganan di Kantor Walikota, Rabu (19/10/2022).

Nota kesepahaman yang ditandatangani ini berisikan tentang sinergitas dalam upaya peningkatan keamanan dan keselamatan di wilayah perairan Selat Makassar. Sebagaimana kita ketahui Selat Makassar merupakan salah satu choke point jalur sempit strategis yang menghubungkan dua area yang besar satu sama lain yang lalu lintas pelayarannya padat yang bisa menimbulkan potensi keamanan dan keselamatan laut.

“Penandatanganan Kerja sama ini merupakan capaian Bakamla dalam bersinergi dengan Pemkot Makassar dalam upaya mengembangkan dan membangun kekuatan melalui Sistem Peringatan Dini (SPD) dibeberapa titik strategis di wilayah Indonesia khususnya Pemkot Makassar,” ujar Laksma Bakamla Hanarko Djodi Pamungkas disela-sela kegiatan.

Acara dilanjutkan dengan penandatanganan Naskah Perjanjian Pinjam Pakai dan Berita Acara Serah Terima (BAST) antara Kepala Zona Bakamla Tengah Laksma Bakamla Hanarko Djodi Pamungkas dengan Sekretaris Daerah Kota Makassar Ir. M. Ansar, M.Si.

Autentifikasi : Pranata Humas Ahli Muda Kapten Bakamla Yuhanes Antara, S.Pd.
Foto-foto : Humas Bakamla RI

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Polres Pelabuhan Tanjung Priok Ikut Launching Gugus Tugas Polri Ketahanan Pangan Dukung Asta Cita
Danlanud Sultan Hasanuddin Tinjau Dapur Sehat Dukung Program Pemerintah Makan Sehat Bergizi
Athase Pertahanan RI Terima Penghargaan dari Pemerintah Kerajaan Kamboja
Kapolri: Cooling System Terus Diupayakan Cegah Polarisasi Pilkada Serentak
Sinergi TNI-ATR/BPN: Panglima TNI Terima Kunjungan Menteri ATR/BPN
Kapuspen TNI Hadiri Konferensi Nasional Dewan Pengurus Nasional PPWI
Danlanud Sultan Hasanuddin: Jaga Netralitas TNI Jelang Pilkada Serentak di Sulsel
Kapolri Nyatakan Komitmen Kawal Asta Cita untuk Wujudkan Indonesia Emas 2045

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 12:32 WIB

Polres Pelabuhan Tanjung Priok Ikut Launching Gugus Tugas Polri Ketahanan Pangan Dukung Asta Cita

Kamis, 14 November 2024 - 13:41 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin Tinjau Dapur Sehat Dukung Program Pemerintah Makan Sehat Bergizi

Selasa, 12 November 2024 - 16:31 WIB

Athase Pertahanan RI Terima Penghargaan dari Pemerintah Kerajaan Kamboja

Senin, 11 November 2024 - 20:57 WIB

Kapolri: Cooling System Terus Diupayakan Cegah Polarisasi Pilkada Serentak

Senin, 11 November 2024 - 18:01 WIB

Sinergi TNI-ATR/BPN: Panglima TNI Terima Kunjungan Menteri ATR/BPN

Senin, 11 November 2024 - 17:06 WIB

Kapuspen TNI Hadiri Konferensi Nasional Dewan Pengurus Nasional PPWI

Senin, 11 November 2024 - 15:06 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin: Jaga Netralitas TNI Jelang Pilkada Serentak di Sulsel

Jumat, 8 November 2024 - 21:41 WIB

Kapolri Nyatakan Komitmen Kawal Asta Cita untuk Wujudkan Indonesia Emas 2045

Berita Terbaru