AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Danlantamal IX Ambon Sampaikan Safety Briefing Kepada Mahasiswa STIKES Maluku Husada

Jumat, 11 November 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut IX (Lantamal IX) Ambon memberikan edukasi kepada 154 Mahasiswa Stikes Maluku Husada

Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut IX (Lantamal IX) Ambon memberikan edukasi kepada 154 Mahasiswa Stikes Maluku Husada

Ambon, SemeruPost – Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut IX (Lantamal IX) Ambon memberikan edukasi kepada 154 Mahasiswa STIKES Maluku Husada mengenai Evakuasi Medis Laut, bertempat di Dermaga Beaching Lantamal IX Ambon, Jumat (11/11/2022).

Pada kesempatan tersebut, Komandan Lantamal IX Ambon Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina, M.M., M.T., menyambut para mahasiswa dengan Safety Briefing, menyampaikan bahwa Potensi Maritim di wilayah perairan Maluku ini sangat strategis, oleh karena itu hal tersebut harus di imbangi dengan kesiapsiagaan tenaga medis Laut.

“Perlu diketahui bahwa sebagai Negara Maritim yang luas laut Maluku kurang lebih 92,4%, tentunya berdampak kepada tingginya aktivitas di laut. Praktik Evakuasi Medis sangat penting, tetapi perlu diingat bahwa dalam setiap pelaksanaan kegiatan faktor keamanan haruslah menjadi prioritas utama,” ujarnya.

Pada kesempatan yang sama, Kapten Laut (K) Agus Wijaya selaku Ketua Tim Pelaksana Latihan sekaligus merangkap sebagai Dosen yang mengisi banyak materi kesehatan di STIKES Maluku Husada menyampaikan, tentang dalam pelaksanaan kegiatan tersebut para mahasiswa terlihat sangat antusias. Adapun beberapa materi yang diberikan dalam pelatihan tersebut adalah pertolongan korban tenggelam secara perorangan/team, pengelolaan korban di perahu karet, cara bertahan hidup di laut dengan teknik uitemate atau teknik mengapung di laut serta Resusitasi Jantung Paru, dan juga Selam Dasar.

Kegiatan tersebut juga sesuai dengan salah satu perintah harian dari Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, yaitu menjaga kepercayaan negara dan rakyat kepada TNI Angkatan Laut melalui kerja nyata yang bermanfaat bagi institusi, masyarakat, bangsa dan negara. “Pelatihan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk memberikan bekal keterampilan Evakuasi Medis Laut bagi para mahasiswa guna menunjang pengabdian mereka pada masyarakat kelak,” kata Kapten Laut (K) Agus Wijaya.

Turut hadir pada kegiatan tersebut, Wadan Lantamal IX Ambon Kolonel Laut (P) Eka Prabawa, S.E., M.Tr. Opsla, Aspers Danlantamal IX, Aspotmar Danlantamal IX, Dansatrol Lantamal IX, Dandenma Lantamal IX dan Kasatker Lantamal IX. (Dispen Lantamal IX)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Bhabinkamtibmas Sambang Cooling Sistem Pilkada dan Cegah Tawuran
Patroli Kamtibmas Malam Cegah Tawuran di Titik Rawan Gangguan
Patroli Dialogis Satsamapta untuk Pilkada Aman dan Cegah Tawuran
Bhabinkamtibmas: Cegah Tawuran dan Ciptakan Pilkada Damai
Klarifikasi Kapuspen TNI Terkait Foto Pamen TNI Bersama Ivan Sugianto
Polri Kerahkan 2.500 Personel Gabungan Amankan Pertandingan Indonesia vs Jepang
Polsek Kawasan Muara Baru Gelar “Jumat Berkah Berbagi”
Patroli Dialogis Polsek Kawasan Sunda Kelapa Cegah Gangguan Kamtibmas

Berita Terkait

Minggu, 17 November 2024 - 12:46 WIB

Bhabinkamtibmas Sambang Cooling Sistem Pilkada dan Cegah Tawuran

Minggu, 17 November 2024 - 12:33 WIB

Patroli Kamtibmas Malam Cegah Tawuran di Titik Rawan Gangguan

Sabtu, 16 November 2024 - 13:47 WIB

Patroli Dialogis Satsamapta untuk Pilkada Aman dan Cegah Tawuran

Sabtu, 16 November 2024 - 13:25 WIB

Bhabinkamtibmas: Cegah Tawuran dan Ciptakan Pilkada Damai

Jumat, 15 November 2024 - 17:31 WIB

Polri Kerahkan 2.500 Personel Gabungan Amankan Pertandingan Indonesia vs Jepang

Jumat, 15 November 2024 - 12:08 WIB

Polsek Kawasan Muara Baru Gelar “Jumat Berkah Berbagi”

Jumat, 15 November 2024 - 11:31 WIB

Patroli Dialogis Polsek Kawasan Sunda Kelapa Cegah Gangguan Kamtibmas

Jumat, 15 November 2024 - 11:20 WIB

Kanit Binmas Ngopi Kamtibmas di Rusun Muara Angke untuk Pilkada Aman dan Cegah Tawuran

Berita Terbaru

Berita Photo

Warga Kenjeran Terkena Kasus Penggelapan Uang, Laporan Diproses

Jumat, 15 Nov 2024 - 23:53 WIB