AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Danrem 012/TU Bersama Walikota Subulussalam Tinjau Langsung Lokasi Banjir Parah

Minggu, 26 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Danrem 012/TU Kolonel Inf Riyanto, S.I.P meninjau langsung daerah terdampak, khususnya di Aceh Selatan dan Subulussalam

Danrem 012/TU Kolonel Inf Riyanto, S.I.P meninjau langsung daerah terdampak, khususnya di Aceh Selatan dan Subulussalam

Aceh, SemeruPost – Banjir melanda sejumlah Kabupaten/Kota di Aceh, termasuk Aceh Tenggara, Aceh Jaya, Aceh Barat, Nagan Raya, Aceh Selatan, Subulusalam, Aceh Singkil, dan Simelue. Danrem 012/TU Kolonel Inf Riyanto, S.I.P meninjau langsung daerah terdampak, khususnya di Aceh Selatan dan Subulussalam.

Pada situasi kritis, Pj. Gubernur Aceh memimpin Zoom Meeting bersama Bupati/Walikota wilayah terdampak, membahas langkah tanggap darurat. Danrem 012/TU, saat meninjau banjir di Subulussalam, turut serta dalam Zoom meeting bersama Walikota Affan Alfian Bintang dan Dandim 0118/Subulussalam Letkol Inf Un Wahyu Nugroho SE, serta unsur Forkopimkot Subulussalam dan para Kadis terkait, beberapa waktu lalu.

Walikota Affan Alfian Bintang melaporkan banjir sejak 15 November 2023, telah menyatakan status darurat tiga kali, dengan dampak terutama di kecamatan Sultan Daulat, Rundeng, dan Longkib, menimpa 3.732 KK dan 14.779 jiwa.

Danrem 012/TU, Kolonel Inf Riyanto, S.I.P., menyampaikan perlunya Posko di setiap titik bencana untuk memastikan bantuan tepat sasaran. Korem 012/TU siap mendukung pendirian Posko di setiap lokasi terdampak, koordinasi intens diperlukan untuk memastikan distribusi bantuan yang efektif.

Setelahnya, Danrem 012/TU bersama Walikota Subulussalam dan Dandim 0118/Subulussalam beserta unsur Forkopimkot Subulussalam, meninjau dan memberikan bantuan masa panik kepada masyarakat korban banjir di tiga desa di Kecamatan Sultan Daulat, Kota Subulussalam. Yaitu di Desa Suka Maju, Desa Jabi Jabi, dan Desa Sigrun.

Hadir dalam kegiatan tersebut kepala dinas terkait, kepala Gampong, dan masyarakat penerima bantuan secara simbolis. Danrem 012/TU dan unsur Forkopimda juga melakukan diskusi dengan kepala desa dan warga terdampak untuk mencari solusi dan memberikan motivasi.

Autentikasi: Penrem 012/TU
Foto: Penrem 012/TU

Berita Terkait

Dandim 1714/PJ Dampingi Gubernur Papua Tengah Bagi Laptop Gratis se-Pelajar di Kab. Puncak Jaya
Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW
Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500
Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500
TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500
Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut
Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500
Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:46 WIB

Dandim 1714/PJ Dampingi Gubernur Papua Tengah Bagi Laptop Gratis se-Pelajar di Kab. Puncak Jaya

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:51 WIB

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:47 WIB

Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:40 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 21:59 WIB

TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 11:31 WIB

Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500

Rabu, 21 Januari 2026 - 14:44 WIB

Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:20 WIB

Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi

Berita Terbaru