AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Gelar Seminar Nasional, Pasis SEKKAU A-111 Bahas Civil-Military Cooperation In Air Traffic Management

Senin, 25 April 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P., CSFA., membuka Seminar Nasional Perwira Siswa SEKKAU

Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P., CSFA., membuka Seminar Nasional Perwira Siswa SEKKAU

Jakarta, SemeruPost – Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P., CSFA., membuka Seminar Nasional Perwira Siswa Sekolah Komando Kesatuan TNI Angkatan Udara (SEKKAU) Angkatan ke-111 dengan tema “Implementasi Civil-Military Cooperation in Air Traffic Management (CMAC) Pasca Perjanjian Realignment Flight Information Region (FIR) Indonesia-Singapura” di Gedung Pramanasala, SEKKAU, Jakarta, Senin (25/4/2022).

Kasau dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa topik yang diangkat dalam seminar ini adalah pembahasan yang sangat penting dan bernilai strategis. “Bahkan dalam beberapa bulan terakhir berbagai pemangku kepentingan di tingkat kementerian dan lembaga pemerintahan lainnya telah giat melaksanakan rapat terkait FIR Indonesia dan Singapura ini” kata Kasau.

Sebagai stakeholder penegak kedaulatan di udara, Kasau mengatakan bahwa lembaga pemerintah khususnya TNI Angkatan Udara membutuhkan berbagai masukan yang bersifat strategis mengingat pentingnya perumusan CMAC yang juga harus direncanakan secara tepat dan terukur serta dilaksanakan secara kolektif, kolaboratif, dan sinergi dari seluruh pihak.

“Bersamaan itu, senada dengan atensi Presiden Republik Indonesia agar kerja sama penegakan hukum, keselamatan penerbangan, dan pertahanan keamanan kedua negara dapat terus diperkuat berdasarkan prinsip saling menguntungkan” ucap Kasau.

Sementara itu, pada kesempatan yang sama Komandan Komando Pendidikan dan Latihan Angkatan Udara (Dankodiklatau) Marsdya TNI Nanang Santoso menyampaikan bahwa kedaulatan negara penuh dan eksklusif atas ruang udara di atas wilayah teritorial merupakan prinsip utama yang mendasari seluruh sistem hukum udara nasional.

“Kedaulatan wilayah udara Indonesia merupakan salah satu isu strategis aspek pertahanan nasional seiring dengan masih banyaknya tingkat pelanggaran wilayah udara nasional, sebagai contoh pada tahun 2021, dari data Koopsudnas tercatat 1.054 kali pelanggaran wilayah udara,” ungkapnya.

Sejalan dengan hal tersebut, Dankodiklatau menilai Seminar Pasis SEKKAU Angkatan Ke-111 yang mengangkat tema implementasi CMAC pasca perjanjian realignment FIR Indonesia-Singapura sangat tepat dan faktual untuk diangkat menjadi sebuah kajian akademis dalam forum seminar di lembaga pendidikan setingkat SEKKAU.

Selanjutnya, Komandan Sekkau (Dansekkau) Marsma TNI Firman Wirayuda, S.T., M.Soc., Sc. disela-sela kegiatan berharap seminar ini dapat memberikan pandangan baik secara akademis maupun secara praktis tentang peran CMAC dalam meningkatkan keamanan dan keselamatan penerbangan pasca perjanjian realignment FIR Indonesia-Singapura yang diharapkan akan memberikan kontribusi positif dalam mendukung pelaksanaan tugas TNI AU dalam mewujudkan kedaulatan wilayah udara nasional dan keselamatan penerbangan di Indonesia.

Seminar Nasional ini menghadirkan berbagai narasumber seperti Menteri Perhubungan RI Ir. Budi Karya Sumadi, Kas Koopsudnas Marsda TNI Ir. Novyan Samyoga, M.M., Dirops Airnav Mokhammad Khatim, S.E., SSIT., Dirjen Perhubungan Udara Ir. Novie Riyanto Raharjo, Guru Besar Ilmu Hukum Universitas Padjajaran Prof. Atif Latipulhayat, dan Alternate Representative of The Republic of Indonesia to ICAO Bapak Indra Sanada Sipayung, LL.M.

Hadir pada kegiatan tersebut, Direktur Utama Airnav Indonesia, Pangkoopsudnas, Asops Kasau, Wadankodiklatau, para pejabat Kodiklatau, dan para pejabat Sekkau serta seluruh Pasis Sekkau A-111. (*)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Panglima TNI Tinjau Gladi Model Latihan TNI 2025
Koramil Timika Gelar Komsos Kreatif Bersama Warga Lewat Lomba Bola Voli
Bakamla RI–UNODC Gelar Latihan VBSS Tahap VII di Batam
Mabes TNI Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan 10 November 2025
Kodim 1710/Mimika Gelar Upacara Bendera Peringatan Hari Pahlawan 2025
Panglima TNI Hadiri Upacara Ziarah Nasional Peringatan Hari Pahlawan 2025 di TMPNU Kalibata
Satgas PKH Halilintar Tertibkan Penambangan Ilegal Seluas 315,48 Hektar di Kawasan Hutan Lindung dan Hutan Produksi Tetap
Bakamla RI dan JCG Gelar Pertemuan di Manila Dialogue 2025

Berita Terkait

Rabu, 12 November 2025 - 19:56 WIB

Panglima TNI Tinjau Gladi Model Latihan TNI 2025

Rabu, 12 November 2025 - 16:20 WIB

Koramil Timika Gelar Komsos Kreatif Bersama Warga Lewat Lomba Bola Voli

Senin, 10 November 2025 - 17:38 WIB

Bakamla RI–UNODC Gelar Latihan VBSS Tahap VII di Batam

Senin, 10 November 2025 - 14:00 WIB

Kodim 1710/Mimika Gelar Upacara Bendera Peringatan Hari Pahlawan 2025

Senin, 10 November 2025 - 13:54 WIB

Panglima TNI Hadiri Upacara Ziarah Nasional Peringatan Hari Pahlawan 2025 di TMPNU Kalibata

Sabtu, 8 November 2025 - 20:51 WIB

Satgas PKH Halilintar Tertibkan Penambangan Ilegal Seluas 315,48 Hektar di Kawasan Hutan Lindung dan Hutan Produksi Tetap

Sabtu, 8 November 2025 - 00:00 WIB

Bakamla RI dan JCG Gelar Pertemuan di Manila Dialogue 2025

Jumat, 7 November 2025 - 18:20 WIB

Wapang TNI Tinjau Yonif TP 899/BSG dan Pembangunan Koperasi Merah Putih

Berita Terbaru

Pelaksanaan Gladi Model Latihan TNI 2025 yang digelar di Danau Tirta Asri, Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur

News

Panglima TNI Tinjau Gladi Model Latihan TNI 2025

Rabu, 12 Nov 2025 - 19:56 WIB

Direktur Hukum Bakamla RI Laksma Bakamla Fenny Akwan, S.H., M.H., sebagai Ketua Delegasi Indonesia menghadiri 16th Maritime Law Enforcement Dialogue

Sosial & Politik

Bakamla RI Hadiri 16th Maritime Law Enforcement Dialogue di Malaysia

Rabu, 12 Nov 2025 - 18:02 WIB