AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Generator Oksigen Bantuan TNI Untuk RSUD Tiba di Wamena

Kamis, 2 September 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bantuan 1 unit Generator Oksigen untuk RSUD Wamena telah tiba di Kabupaten Jayawijaya, Papua menggunakan pesawat Hercules C-130 A-1331

Bantuan 1 unit Generator Oksigen untuk RSUD Wamena telah tiba di Kabupaten Jayawijaya, Papua menggunakan pesawat Hercules C-130 A-1331

Papua, SemeruPost – Bantuan 1 unit Generator Oksigen untuk RSUD Wamena telah tiba di Kabupaten Jayawijaya, Papua, Kamis (2/9/2021). Bantuan tersebut diterbangkan dengan menggunakan pesawat Hercules C-130 A-1331 dari Skadron Udara 32 Lanud Abdulrachman Saleh Malang Jawa Timur.

Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P. diwakili Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) III Mayjen TNI Jeffry A Rahwarin menyerahkan langsung bantuan Generator Oksigen kepada Bupati Wamena John Richard Banua, S.H., M.Si., bertempat di Kantor Bupati Kabupaten Jayawijaya.

Dalam sambutannya, Pangkogabwilhan III menyampaikan bahwa pandemi Covid-19 sampai saat ini belum berakhir. Banyak kasus, penanganan perawatan pasien sangat memerlukan ketersediaan oksigen yang cukup, sementara oksigen pada masa tertentu mengalami kekurangan stok.

“Pasien Covid-19 dengan status gejala berat membutuhkan ventilator atau alat bantu pernapasan yang dapat menyuplai oksigen ke tubuh mereka. Ini mengandung konsekuensi bahwa kebutuhan oksigen menjadi sangat vital, sehingga kemampuan rumah sakit untuk dapat menyediakan oksigen bagi pasien Covid-19 merupakan suatu prioritas,” ujarnya.

Lebih lanjut Mayjen TNI Jeffry A Rahwarin mengatakan, dalam menghadapi peningkatan kasus Covid-19 dibutuhkan kesiapan fasilitas medis untuk dapat merawat pasien Covid-19 yang membutuhkan alat bantu pernapasan. Metode lama yang mengandalkan pengiriman tabung gas oksigen atau liquid oksigen mungkin tidak akan cukup lagi, kekurangan atau kelangkaan oksigen dapat saja terjadi karena produksi dari tabung oksigen sudah maksimal, sementara kebutuhan masih belum tercukupi.

“Kelangkaan oksigen ini memerlukan langkah pemecahan, generator oksigen adalah solusi tepat bagi Rumah Sakit untuk dapat memenuhi kebutuhan, karena kemampuan mesin generator oksigen untuk memproduksi oksigen di Rumah Sakit dapat menjamin oksigen akan terus ada pada saat dibutuhkan oleh pasien,” jelasnya.

Pangkogabwilhan III juga menyampaikan, generator oksigen merupakan bentuk perhatian dan partisipasi aktif TNI dan komponen bangsa lainnya dalam rangka penanganan pandemi Covid-19, khususnya di wilayah Kabupaten Jayawijaya. “Alat generator oksigen ini, diharapkan dapat memenuhi kebutuhan dan mencegah terjadinya kelangkaan oksigen dalam penanganan Covid-19, sehingga dapat menekan angka kematian pasien di Kabupaten Jayawijaya,” pungkasnya. (**)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Hari Jadi Humas Polri ke-73: Kadiv Humas Berangkatkan Personel dan Jurnalis Ibadah Umroh
Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok Pimpin Apel Pengecekan Kesiapan Personel Pam TPS
Polsek Kawasan Muara Baru Patroli Malam Wujudkan Kamtibmas
Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudera 2 di Perairan Natuna
Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Bagikan Alkitab dan Bacaan Rohani untuk Gereja GPIB
Unit Lantas Beri Imbauan Kamseltibcarlantas
Ngopi Kamtibmas di Mangrove Ecomarine Green Save Muara Angke
Patroli Dialogis Satsamapta Cegah Tawuran

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 13:54 WIB

Hari Jadi Humas Polri ke-73: Kadiv Humas Berangkatkan Personel dan Jurnalis Ibadah Umroh

Jumat, 22 November 2024 - 11:48 WIB

Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok Pimpin Apel Pengecekan Kesiapan Personel Pam TPS

Jumat, 22 November 2024 - 10:25 WIB

Polsek Kawasan Muara Baru Patroli Malam Wujudkan Kamtibmas

Kamis, 21 November 2024 - 20:12 WIB

Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudera 2 di Perairan Natuna

Kamis, 21 November 2024 - 12:09 WIB

Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Bagikan Alkitab dan Bacaan Rohani untuk Gereja GPIB

Kamis, 21 November 2024 - 10:58 WIB

Ngopi Kamtibmas di Mangrove Ecomarine Green Save Muara Angke

Rabu, 20 November 2024 - 11:10 WIB

Patroli Dialogis Satsamapta Cegah Tawuran

Rabu, 20 November 2024 - 10:38 WIB

Kanit Binkamsa Ajak Warga Jaga Kamtibmas Pilkada Serentak 2024

Berita Terbaru