Papua, SemeruPost – Gerak Cepat mengevakuasi Masyarakat yang terluka akibat terjatuh dan terkena Seng, sehingga mengakibatkan Luka di bagian Payudara. Berkenaan hal tersebut, Satgas Yonif Raider 142/KJ melalui Pos Kurima melaksanakan evakuasi terhadap mama Papua yang bernama Arsamina Lantipo dengan menggunakan Kendaraan Dinas, Selasa (07/02/2023).
Mama Arsamina Lantipo merupakan warga dari Desa Soro di Distrik Kurima, Kab. Yahukimo, Provinsi Papua Pegunungan. Dalam keterangannya, Wadansatgas Yonif Raider 142/KJ selaku Danpos Kurima Mayor Inf M. Riduan di Pos Satgas, Rabu (8/02/2023) mengatakan pelaksanaan evakuasi berawal dari sekolompok warga yakni dari keluarga Mama Arsamina Lantipo dari Desa Soro datang ke Puskesmas Distrik Kurima untuk berobat luka.
Sesampainya di Puskesmas langsung ditangani oleh pegawai Puskesmas atas nama ibu Rosmina Heselo, A.mk, dengan melihat luka mama Arsamina Lantipo tidak bisa di atasi akibat luka yang cukup serius dan alat medis yang terbatas.
“Sesegera mungkin Ibu Rosmina Heselo.A.mk mendatangi Pos Kurima dan menemui Wadansatgas Mayor Inf M. Riduan selaku Danpos untuk meminta bantuan dukungan Kendaraan mengevakuasi masyarakat tersebut ke RSUD Wamena untuk mendapat penanganan lebih lanjut,” ucap Mayor Inf M. Riduan.
Diperoleh keterangan dari ibu Rosmina Heselo.A.mk diketahui bahwa mama Arsamina Lantipo pada saat buang air kecil pada malam hari terjatuh dan terkena seng atap kayu bakar. “Kami langsung memerintahkan 10 orang anggota Pos Kurima di bawah pimpinan Letda Ckm Ade Ansori selaku Dantonkes Satgas untuk berangkat ke RSUD Wamena mengevakuasi Mama Arsamina Lantipo menggunakan Kendaraan Dinas yang ada di Pos,” tutup Danpos Kurima Mayor Inf M. Riduan.
Setibanya di RSUD Wamena Mama Arsamina Lantipo langsung ditangani oleh petugas rumah sakit Umum Daerah Wamena untuk diberikan penanganan lebih lanjut.
Dalam pelaksanaan Evakuasi Bapak Andi Hesele yang merupakan keluarga dari mama Arsamina Lantipo sangat berterima kasih kepada Satgas TNI dari pos Kurima karena sudah bersedia membantu mama Arsamina Lantipo untuk di evakuasi ke RSUD Wamena.
Demikian pula perwakilan pihak Puskesmas ibu Rosmina Heselo.A.mk mengucapkan terima kasih kepada Satgas TNI berterima kasih karena sudah mau membantu dan bekerja sama dengan Puskesmas Kurima untuk membantu masyarakat Kurima dari segi Kemanusiaan. “Terima kasih TNI. Ini kami bersyukur karena ada TNI,” ucapnya.
Authentifikasi : Penerangan Satgas Yonif Raider 142/KJ
Foto : Satgas Yonif Raider 142/KJ