AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Kazona Timur Bersinergi dengan PSDKP Ambon

Selasa, 12 Juli 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Kantor Kamla Zona Maritim Timur Laksma Bakamla Dr. Haris Djoko Nugroho melaksanakan kunjungan kerja

Kepala Kantor Kamla Zona Maritim Timur Laksma Bakamla Dr. Haris Djoko Nugroho melaksanakan kunjungan kerja

Ambon, SemeruPost – Kepala Kantor Kamla Zona (Kazona) Maritim Timur Laksma Bakamla Dr. Haris Djoko Nugroho melaksanakan kunjungan kerja ke Kantor Stasiun Pengawasan Sumber daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) Ambon, Kemarin.

Kedatangan Kazona Timur Laksma Bakamla Dr. Haris Djoko Nugroho beserta rombongan disambut hangat oleh Kepala PSDKP Mubarak.

Kunjungan tersebut, dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi, sekaligus pengenalan diri sebagai pejabat baru Kepala Kantor Kamla Zona Maritim Timur yang sebelumnya pada tanggal 7 Juli 2022 telah dilantik oleh Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Aan Kurnia di Mabes Bakamla RI.

Dikatakannya, maksud dan tujuan kedatangannya selain untuk bersilaturahmi, juga dalam rangka melanjutkan hubungan kemitraan yang sudah dibangun pejabat lama.

Bakamla Zona Maritim Timur ingin tetap menjaga dan meningkatkan sinergitas yang selama ini sudah berjalan dengan baik, sehingga ke depannya, dapat lebih bekerja sama dengan PSDKP, khususnya dalam hal pengawasan perikanan Maluku.

Laksma Bakamla Haris Nugroho berharap, melalui kunjungan ini, hubungan kerja sama antara Bakamla Zona Maritim Timur dengan PSDKP Ambon terus terjaga dan sukses ke depannya.

Diketahui, sehari sebelumnya Kepala Kantor Kamla Zona Maritim Timur juga telah melaksanakan kunjungan kerja ke Lantamal IX Ambon dan Polda Maluku. Adapun hal tersebut dilaksanakan guna silaturahmi dan memperkuat sinergitas.

Turut serta mendampingi Kazona Timur yakni Kabid Inhuker Zona Maritim Timur Kolonel Totok Sugiharto, Kabid Operasi Zona Timur Kolonel Bakamla Eko Deni Hartono dan Kasubbid Patroli Keamanan Laut Mayor Bakamla David Ferdinandus. (*)

Berita Terkait

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW
Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500
Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500
TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500
Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut
Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500
Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin
Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:51 WIB

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:47 WIB

Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:40 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 21:59 WIB

TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:04 WIB

Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut

Rabu, 21 Januari 2026 - 14:44 WIB

Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:20 WIB

Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:11 WIB

Panglima TNI Resmikan Monumen Panser Saladin: Tumbuhkan Semangat Nasionalisme Masyarakat Cijulang

Berita Terbaru