AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Kodam Kasuari Ikuti Doa Bersama Untuk Negeri Peringati Hari Juang TNI AD

Rabu, 15 Desember 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Doa bersama untuk negeri ini digelar dalam rangka memperingati Hari Juang TNI Angkatan Darat ke-76 yang jatuh pada tanggal 15 Desember 2021

Doa bersama untuk negeri ini digelar dalam rangka memperingati Hari Juang TNI Angkatan Darat ke-76 yang jatuh pada tanggal 15 Desember 2021

Manokwari, SemeruPost – Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa, S.E., M.Tr.(Han)., didampingi para pejabat Kodam XVIII/Kasuari bersama para tokoh agama Islam, Kristen, Katolik, Hindu, Budha, Veteran dan anak Yatim dari pesantren Hidayatullah Manokwari mengikuti video conference dengan Mabesad yang dipimpin langsung oleh Kepala Staf Angkatan Darat, Jenderal TNI Dudung Abdurachman, S.E., M.M., dalam rangka Doa bersama untuk negeri yang di gelar di Mabesad, Rabu (15/12/2021).

Doa bersama untuk negeri ini digelar dalam rangka memperingati Hari Juang TNI Angkatan Darat ke-76 yang jatuh pada tanggal 15 Desember 2021. Doa bersama dipimpin Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya.

Dalam sambutannya, Kasad menyampaikan bahwa doa bersama ini juga sebagai ungkapan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa serta kesempatan untuk mengenang sejarah perjuangan TNI Angkatan Darat yaitu peristiwa pertempuran Ambarawa sebagai tonggak sejarah memperingati hari juang TNI Angkatan Darat.

“Peristiwa Palagan Ambarawa yang terjadi pada tanggal 15 Desember 1945 juga menunjukkan bahwa TNI Angkatan Darat tidak pernah berjuang sendiri sejarah membuktikan bahwa hanya bersama rakyat dan dengan dukungan dari seluruh komponen bangsa TNI AD akan kuat dan mampu menjalankan tugas-tugasnya dengan baik,” ungkapnya.

Setelah rangkaian doa bersama digelar di Mabesad, acara diwarnai dengan pemberian sejumlah bingkisan sembako kepada para Tokoh Agama, anak Yatim dan santunan renovasi rumah layak huni yang diberikan kepada salah satu Veteran TNI AD yang berada di Manokwari.

Sementara itu Pangdam disela-sela kegiatan mengatakan bahwa tahun ini adalah tahun yang luar biasa di mana masih ada pandemi Covid-19 semua berjuang, berjibaku memutus penyebarannya serta menyelamatkan kemanusiaan.

“Saya menghimbau kepada para tokoh-tokoh agama khususnya agar umatnya diajak untuk segera melaksanakan vaksinasi karena kita mempunyai target pada tahun ini harus bisa 70 persen herd immunity di Papua Barat diharapkan kehidupan kita semuanya kembali menjadi normal seperti biasa”.

Terkait HUT Kodam Kasuari yang ke-5, Pangdam memohon doa restu kepada para tokoh-tokoh agama untuk mendoakan semoga Kodam Kasuari sebagai Patriot Pembela Rakyat dapat melaksanakan tugasnya dan dapat melaksanakan pembinaan teritorial dengan baik karena ancaman saat ini muncul dari ideologi, politik, ekonomi, sosial, budaya dan hankam.

“Saya juga menghimbau kepada para tokoh agama dalam kegiatan keagamaan agar menghimbau kepada para saudara-saudara kita untuk selalu kompak, bersatu, saling bahu membahu untuk menyelamatkan kita semua baik dari pandemi Covid-19 atau mungkin hal-hal yang lain,” kata Pangdam.

(Pendam XVIII/Ksr)

Berita Terkait

Dandim 1714/PJ Dampingi Gubernur Papua Tengah Bagi Laptop Gratis se-Pelajar di Kab. Puncak Jaya
Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW
Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500
Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500
TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500
Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut
Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500
Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:46 WIB

Dandim 1714/PJ Dampingi Gubernur Papua Tengah Bagi Laptop Gratis se-Pelajar di Kab. Puncak Jaya

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:51 WIB

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:47 WIB

Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:40 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 21:59 WIB

TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 11:31 WIB

Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500

Rabu, 21 Januari 2026 - 14:44 WIB

Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:20 WIB

Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi

Berita Terbaru