AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Kodim 1710/Mimika Lakukan Sidak HP Prajurit Cegah Pelanggaran Judi Online

Rabu, 17 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kodim 1710/Mimika melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) kepada Prajurit dan PNS dilaksanakan setelah upacara 17-an di lapangan Makodim

Kodim 1710/Mimika melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) kepada Prajurit dan PNS dilaksanakan setelah upacara 17-an di lapangan Makodim

Papua, SemeruPost – Upaya preventif guna mencegah judi online dan pinjaman online yang marak sekarang ini, Kodim 1710/Mimika melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) kepada Prajurit dan PNS dilaksanakan setelah upacara 17-an di lapangan Makodim Jl. Agimuga Mile 32, Distrik Kuala Kencana, Kabupaten Mimika, Rabu (17/7/2024).

Pasi Intel Kodim 1710/Mimika Lettu Kav Dovie Dolfie Goni yang didampingi anggota Provost memeriksa satu per satu riwayat ponsel milik anggota untuk memastikan keterkaitannya dengan situs judi online dan pinjaman online.

Dandim 1710/Mimika Letkol Inf Dedy Dwi Cahyadi mengatakan, Sidak yang dilakukan merupakan komitmen Kodim 1710/Mimika untuk menjaga integritas dan kedisiplinan di kalangan anggotanya. Terutama untuk mencegah dan memberantas peredaran judi online di kalangan prajurit TNI AD.

“Ini sesuai dengan perintah dan arahan dari komando atas, untuk itu kami semaksimal mungkin melakukan upaya pengawasan dan pencegahan agar personel Kodim 1710/Mimika tidak ikut terjerumus dalam segala bentuk praktik judi online maupun pinjaman online,” ujar Dandim.

Selain memeriksa ponsel, dilanjutkan dengan memberikan sosialisasi mengenai bahaya dari judi online dan pinjaman online serta sanksi yang akan diberikan kepada anggota yang terbukti terlibat. Pengawasan kepada anggota yang mengarah pada praktik judi online akan terus diawasi dan dilakukan setiap saat.

Autentikasi: Pen Kodim 1710/Mimika
Foto: Pen Kodim 1710/Mimika

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Bakamla RI–UNODC Gelar Latihan VBSS Tahap VII di Batam
Mabes TNI Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan 10 November 2025
Kodim 1710/Mimika Gelar Upacara Bendera Peringatan Hari Pahlawan 2025
Panglima TNI Hadiri Upacara Ziarah Nasional Peringatan Hari Pahlawan 2025 di TMPNU Kalibata
Satgas PKH Halilintar Tertibkan Penambangan Ilegal Seluas 315,48 Hektar di Kawasan Hutan Lindung dan Hutan Produksi Tetap
Bakamla RI dan JCG Gelar Pertemuan di Manila Dialogue 2025
Wapang TNI Tinjau Yonif TP 899/BSG dan Pembangunan Koperasi Merah Putih
Panglima TNI Ajak Prajurit dan PNS TNI Jalani Pola Hidup Sehat

Berita Terkait

Senin, 10 November 2025 - 17:38 WIB

Bakamla RI–UNODC Gelar Latihan VBSS Tahap VII di Batam

Senin, 10 November 2025 - 14:05 WIB

Mabes TNI Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan 10 November 2025

Senin, 10 November 2025 - 14:00 WIB

Kodim 1710/Mimika Gelar Upacara Bendera Peringatan Hari Pahlawan 2025

Senin, 10 November 2025 - 13:54 WIB

Panglima TNI Hadiri Upacara Ziarah Nasional Peringatan Hari Pahlawan 2025 di TMPNU Kalibata

Sabtu, 8 November 2025 - 00:00 WIB

Bakamla RI dan JCG Gelar Pertemuan di Manila Dialogue 2025

Jumat, 7 November 2025 - 18:20 WIB

Wapang TNI Tinjau Yonif TP 899/BSG dan Pembangunan Koperasi Merah Putih

Kamis, 6 November 2025 - 19:38 WIB

Panglima TNI Ajak Prajurit dan PNS TNI Jalani Pola Hidup Sehat

Kamis, 6 November 2025 - 15:01 WIB

TMMD ke-126 Kodim 1505/Tidore Resmi Ditutup Bukti Nyata TNI Hadir untuk Rakyat

Berita Terbaru