AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Kogabwilhan I Berikan Dukungan KKN – PPM Mahasiswa UGM di Kota Batam

Minggu, 26 Juni 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Asisten Potensi Wilayah (Aspotwil) Kaskogabwilhan I Brigjen TNI Bosco  Haryo Yunanto menyambut kedatangan mahasiswa UGM

Asisten Potensi Wilayah (Aspotwil) Kaskogabwilhan I Brigjen TNI Bosco Haryo Yunanto menyambut kedatangan mahasiswa UGM

Batam, SemeruPost – Panglima Kogabwilhan I Laksdya TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla yang diwakili Asisten Potensi Wilayah (Aspotwil) Kaskogabwilhan I Brigjen TNI Bosco Haryo Yunanto menyambut kedatangan mahasiswa UGM di bandara Hang Nadim Batam.

Sebanyak 19 mahasiswa dengan 1 orang dosen pembimbing dari Universitas Gajah Mada Yogyakarta melaksanakan Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat di Pulau Abang dan Pulau Karas Kecamatan Galang kota Batam, Minggu (26/6/2022).

Setibanya di Bandara Hang Nadim dilanjutkan menuju Hotel Pasifik untuk beristirahat. Kegiatan Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat dari Universitas Gajah Mada ini dilaksanakan mulai tanggal 27 Juni sampai dengan 13 Agustus 2022 di dua desa yaitu Desa Pulau Abang dan Desa Pulau Karas Kec. Galang Kota Batam.

Kegiatan ini mendapat dukungan akomodasi dan transportasi darat dan laut dari Kogabwilhan I. Melalui koordinasi dengan Lanal Batam dan Aparatur Pemerintah Kecamatan Galang kota Batam, maka dapat terlaksananya kegiatan KKN PPM UGM di wilayah Provinsi Kepri.

Sebelum diberangkatkan ke Pulau Abang dan Pulau Karas, para mahasiswa mendapat pengarahan dari Aspotwil Kaskogabwilhan I dan Camat Galang yang diwakili kasi pemerintahan bertempat di kantor Camat Galang.

Selanjutnya sebelum diberangkatkan para mahasiswa dibagi 2 rombongan yaitu rombongan pertama terdiri dari 10 orang (9 mahasiswa dan 1 dosen) yang akan menuju Pulau Karas berangkat dari Sembulang. Rombongan kedua terdiri dari 10 mahasiswa menuju Pulau Abang dari tempat pemberangkatan Pelabuhan Penyeberangan Catang.

Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat dilakukan melalui pemberdayaan Sumber Daya Manusia (SDM) pendidikan dan Sumber Daya Alam (SDA) perikanan laut. Diharapkan nantinya kegiatan ini dapat membantu meningkatkan pendidikan dan peningkatan hasil laut bagi masyarakat setempat. (***)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Babinsa Koramil Tembagapura Bantu Perbaiki Rumah Warga
Prajurit TNI Berhasil Evakuasi Warga Banjir Batangtoru Tapanuli Selatan
Bakamla RI dan Hellenic Coast Guard Bilateral Meeting 2025
TNI Bantu Penyelamatan Badak di Taman Nasional Ujung Kulon
Dandim 1710/Mimika Tinjau Kondisi Wilayah dan Komsos di Kampung Kekwa
Dandim 1710/Mimika Hadiri Pembukaan Lomba Dayung dan Pentas Seni Budaya
TNI Bergerak Cepat Tangani Dampak Erupsi Gunung Semeru
Kasdam V/Brawijaya Tinjau Lokasi Terdampak Erupsi Semeru dan Gelar Bhakti Sosial untuk Warga

Berita Terkait

Selasa, 25 November 2025 - 18:11 WIB

Babinsa Koramil Tembagapura Bantu Perbaiki Rumah Warga

Selasa, 25 November 2025 - 17:21 WIB

Prajurit TNI Berhasil Evakuasi Warga Banjir Batangtoru Tapanuli Selatan

Senin, 24 November 2025 - 17:58 WIB

Bakamla RI dan Hellenic Coast Guard Bilateral Meeting 2025

Minggu, 23 November 2025 - 13:43 WIB

Dandim 1710/Mimika Tinjau Kondisi Wilayah dan Komsos di Kampung Kekwa

Sabtu, 22 November 2025 - 19:11 WIB

Dandim 1710/Mimika Hadiri Pembukaan Lomba Dayung dan Pentas Seni Budaya

Sabtu, 22 November 2025 - 14:16 WIB

TNI Bergerak Cepat Tangani Dampak Erupsi Gunung Semeru

Sabtu, 22 November 2025 - 14:10 WIB

Kasdam V/Brawijaya Tinjau Lokasi Terdampak Erupsi Semeru dan Gelar Bhakti Sosial untuk Warga

Jumat, 21 November 2025 - 15:13 WIB

Babinsa Koramil Mapurujaya Ajak Warga Bersihkan Parit

Berita Terbaru

Babinsa Koramil 1710-04/Tembagapura Pelda Indra R dan Serka Ikbertus Sumel melalui giar Binternya hari ini, membantu memperbaiki rumah

News

Babinsa Koramil Tembagapura Bantu Perbaiki Rumah Warga

Selasa, 25 Nov 2025 - 18:11 WIB

Berita Photo

Catatan 1 Dekade Program Tol Laut Pemerintah

Selasa, 25 Nov 2025 - 13:21 WIB