AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Koopssus TNI Sukses Jalankan Misi Penyelamatan WNI Dari Afganistan

Minggu, 22 Agustus 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Komando Operasi Khusus (Koopssus) Tentara Nasional Indonesia berhasil membawa pulang 26 warga negara Indonesia dari Kota Kabul Afganistan

Komando Operasi Khusus (Koopssus) Tentara Nasional Indonesia berhasil membawa pulang 26 warga negara Indonesia dari Kota Kabul Afganistan

Jakarta, SemeruPost – Komando Operasi Khusus (Koopssus) Tentara Nasional Indonesia berhasil membawa pulang 26 warga negara Indonesia dari Kota Kabul Afganistan dalam sebuah misi yang dimulai sejak Rabu hingga Sabtu, 18 – 21 Agustus.

Koopssus TNI dengan Komandan Mayor Jenderal TNI Richard Tampubolon mendapatkan kepercayaan dari negara untuk mengawal misi kemanusiaan penjemputan Warga Negara Indonesia (WNI) dari Kota Kabul, Afganistan dengan menggunakan pesawat Boing 737 milik TNI-AU.

Kedatangan pesawat TNI AU yang tiba di Bandara Halim pada hari Sabtu dini hari itu disambut Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.

Sejumlah petugas dengan mengenakan alat pelindung diri (APD) lengkap terlebih dahulu masuk pesawat sebelum semua penumpang dan kru pesawat turun. Setelah semua proses penanganan COVID-19 selesai, diawali pasukan bersenjata lengkap dari Koopssus TNI seluruh penumpang turun satu per satu.

Para penumpang pesawat mendapat sambutan lambaian tangan dari Menlu dan Panglima TNI. Dalam kondisi pandemi saat ini, mereka tentu tidak diperkenankan untuk berjabat tangan dan saling berkomunikasi secara dekat.

“Dengan rasa syukur luar biasa Alhamdulillah. Pada dini hari ini, warga negara Indonesia dari Afghanistan telah berhasil kita evakuasi, dan baru saja tiba dengan selamat di Jakarta. Semua evakuasi dan seluruh anggota tim evakuasi akan langsung menjalani protokol kesehatan sesuai aturan ketibaan dari luar negeri,” kata Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, usai menyambut kedatangan WNI.

Menlu menyebut, seluruh penumpang pesawat TNI Angkatan Udara (AU) tersebut berada dalam kondisi baik. Hanya satu orang yang alami kondisi kurang sehat tapi dipastikan bukan terjangkit virus COVID-19.

“Seluruh warga negara Indonesia berjumlah 26 orang yang kita evakuasi semua dalam kondisi baik. Satu catatan, satu diplomat dalam kondisi kurang sehat non COVID-19 dan akan segera dilakukan perawatan,” ungkap Retno.

Selain WNI, Retno menyebut, dari Afghanistan Pemerintah Indonesia membawa lima warga negara Filipina. Kebijakan itu diambil setelah mendapat permintaan dari Negara Filipina.

Pesawat TNI AU berangkat untuk menyelesaikan misi evakuasi, pada hari Rabu 18 Agustus 2021 pukul 06.00 WIB. Pesawat tersebut menempuh jarak yang dianggap paling dekat menuju Kabul.

“Rute yang ditempuh pesawat adalah Jakarta-Aceh-Colombo-Karachi-Islamabad-Kabul. Dari awal keberangkatan pesawat memang dirancang untuk bermalam di Islamabad.

Keputusan ini diambil dengan pertimbangan bahwa, penerbangan Islamabad-Kabul sangat pendek yaitu sekitar satu jam atau kurang dari satu jam, dan pesawat dapat bergerak cepat jika kesempatan landing diberikan sewaktu-waktu,” ujar Menlu.

Saat Pesawat TNI AU terbang, petugas di Jakarta mengurus izin terbang. Termasuk izin terbang dan izin mendarat di Islamabad. Proses berjalan dengan baik hingga pesawat TNI AU tiba di Kabul dan kembali ke tanah air dengan selamat. (**)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Satgas TMMD ke-123 Kodim 1510/Sula Sasar Fisik Manunggal Air Tahap Pemasangan Pipanisasi
Panglima TNI Rotasi dan Mutasi 86 Perwira Tinggi TNI
Revisi UU TNI untuk Perkuat Pertahanan Negara dan Profesionalisme Prajurit
Satgas Yonif 715/Mtl Berbagi Kasih
Penanaman Mangrove Kodim 1510/Sula: Langkah Konkret Menjaga Ekosistem Pantai
Babinsa Mapurujaya Bantu Petani Panen Jagung
Satgas Yonif 715/Mtl Bantu Evakuasi Anak Papua ke Rumah Sakit
Panglima TNI Sematkan Bintang Yudha Dharma Utama Kepada Menhan RI

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 16:57 WIB

Satgas TMMD ke-123 Kodim 1510/Sula Sasar Fisik Manunggal Air Tahap Pemasangan Pipanisasi

Minggu, 16 Maret 2025 - 16:50 WIB

Panglima TNI Rotasi dan Mutasi 86 Perwira Tinggi TNI

Minggu, 16 Maret 2025 - 11:39 WIB

Satgas Yonif 715/Mtl Berbagi Kasih

Sabtu, 15 Maret 2025 - 15:08 WIB

Penanaman Mangrove Kodim 1510/Sula: Langkah Konkret Menjaga Ekosistem Pantai

Jumat, 14 Maret 2025 - 20:08 WIB

Babinsa Mapurujaya Bantu Petani Panen Jagung

Jumat, 14 Maret 2025 - 11:11 WIB

Satgas Yonif 715/Mtl Bantu Evakuasi Anak Papua ke Rumah Sakit

Kamis, 13 Maret 2025 - 19:40 WIB

Panglima TNI Sematkan Bintang Yudha Dharma Utama Kepada Menhan RI

Kamis, 13 Maret 2025 - 19:34 WIB

Panglima TNI Hadiri Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi I DPR RI Bahas Revisi UU TNI

Berita Terbaru

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto kembali melakukan rotasi dan mutasi sejumlah posisi strategis di lingkungan Tentara Nasional Indonesia

News

Panglima TNI Rotasi dan Mutasi 86 Perwira Tinggi TNI

Minggu, 16 Mar 2025 - 16:50 WIB