AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Lanud Sultan Hasanuddin Berikan Bantuan Ratusan Paket Sembako Kepada Masyarakat Takalar

Senin, 10 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lanud Sultan Hasanuddin memberikan bantuan ratusan paket Sembako kepada warga masyarakat, khususnya yang berada di Kelurahan Bulukunyi

Lanud Sultan Hasanuddin memberikan bantuan ratusan paket Sembako kepada warga masyarakat, khususnya yang berada di Kelurahan Bulukunyi

Makassar, SemeruPost – Lanud Sultan Hasanuddin memberikan bantuan ratusan paket Sembako kepada warga masyarakat, khususnya yang berada di Kelurahan Bulukunyi, Kecamatan Polongbangkeng Selatan Kabupaten Takalar, Provinsi Sulawesi Selatan, Senin (10/2/2025).

Pemberian bantuan berupa Sembako tersebut merupakan wujud kepedulian TNI AU khususnya Lanud Sultan Hasanuddin kepada warga masyarakat Takalar. Komandan Lanud Sultan Hasanuddin, Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto, M. Han., yang diwakili Kepala Dinas Potensi Dirgantara (Kadispotdirga), Kolonel Pas I Komang Dony A. W, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI AU terhadap masyarakat kurang mampu. “Kami berharap bantuan ini dapat sedikit membantu meringankan beban masyarakat dan melalui kegiatan ini dapat mempererat hubungan antara TNI AU dengan warga masyarakat,” ujarnya.

Salah satu warga penerima bantuan paket Sembako, yaitu Sanrina Daeng memang dari Kelurahan Bulukunyi, Kecamatan Polongbangkeng Selatan, menyampaikan ucapan terima kasih atas bantuan yang diberikan Lanud Sultan Hasanuddin. “Kami sangat berterima kasih kepada TNI AU khususnya Lanud Sultan Hasanuddin atas bantuannya. Ini sangat berarti bagi kami, terutama bagi kami dari keluarga kurang mampu,” katanya.

Turut serta hadir dalam pemberian bantuan peket Sembako di antaranya, Paban III/Tahwildirga Spotdirga, Kolonel Pnb Ali Sudibyo, S.H., Pabandya Bintahwil Paban I/Tahwildirga Spotdirga, Letkol Sus Rachmanijah Natal H, A.Md., Sekretaris Kelurahan Bulukunyi, Bapak Kamarudin, serta ratusan masyarakat Kelurahan Bulukunyi. (Pen Hnd)

Berita Terkait

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW
Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500
Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500
TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500
Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut
Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500
Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin
Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:51 WIB

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:47 WIB

Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:40 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 21:59 WIB

TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:04 WIB

Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut

Rabu, 21 Januari 2026 - 14:44 WIB

Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:20 WIB

Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:11 WIB

Panglima TNI Resmikan Monumen Panser Saladin: Tumbuhkan Semangat Nasionalisme Masyarakat Cijulang

Berita Terbaru