AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Pangdam VI/Mulawarman Sambut Kepulangan Prajurit Satgas Pamtas Mobile Yonif Raider 613/Raja Alam di Balikpapan

Jumat, 8 April 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pangdam VI/Mulawarman Mayjen TNI Teguh Pudjo Rumekso, menyambut kepulangan prajurit Yonif Raider 613/Raja Alam, Brigif-24/Bulungan Cakti

Pangdam VI/Mulawarman Mayjen TNI Teguh Pudjo Rumekso, menyambut kepulangan prajurit Yonif Raider 613/Raja Alam, Brigif-24/Bulungan Cakti

Balikpapan, SemeruPost – Pangdam VI/Mulawarman Mayjen TNI Teguh Pudjo Rumekso, menyambut kepulangan prajurit Yonif Raider 613/Raja Alam, Brigif-24/Bulungan Cakti yang telah selesai melaksanakan tugas sebagai Satgas Satuan Organik Papua di wilayah Kabupaten Puncak Jaya, Papua.

Upacara penyambutan berlangsung di Pelabuhan Semayang Balikpapan, Jumat (8/4/2022). Kedatangan 450 prajurit Satgas Yonif Raider 613/Raja Alam dipimpin langsung oleh Letkol Inf Priyo Handoyo, S.Sos, M.Si. selaku Dansatgas Satuan Organik Papua Yonif Raider 613/Raja Alam, berlabuh di Pelabuhan Semayang Balikpapan dengan menggunakan KRI Banjarmasin-592.

Pangdam VI/Mulawarman Mayjen TNI Teguh Pudjo Rumekso menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya diberikan kepada seluruh prajurit Satgas Satuan Organik Papua Yonif Raider 613/Raja Alam atas keberhasilan menyelesaikan tugas operasi di wilayah Kabupaten Puncak Jaya, Papua sejak 14 April 2021 lalu.

Selama kurang lebih 1 tahun, satuan ini melaksanakan tugas sebagai Satgas Satuan Organik Papua di wilayah Kab. Puncak Jaya, Papua dan telah melaksanakan tugas dengan baik, di mana Satgas ini telah berhasil melaksanakan tugas pembantuan kepada Pemda dalam upaya menciptakan stabilitas keamanan di wilayah Kab. Puncak Jaya, Papua dan membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pemberdayaan masyarakat di bidang ekonomi, pendidikan dan kesehatan.

Menciptakan situasi aman kepada masyarakat Puncak Jaya sehingga pembangunan pemerintahan dapat berjalan dengan baik dalam upaya peningkatan kualitas sumber daya masyarakat Puncak Jaya, serta menciptakan situasi aman dan kondusif dari gangguan keamanan oleh oknum Kelompok Separatis Teroris Papua (KSTP) yang ingin mengganggu jalannya pembangunan dan kehidupan masyarakat.

“Keberhasilan ini tentu saja memberikan rasa bangga yang tinggi tidak saja bagi Yonif Raider 613/Raja Alam, tetapi juga Kodam VI/Mulawarman dan masyarakat Kalimantan,” ungkap Pangdam VI/Mulawarman.

Lebih lanjut Pangdam VI/Mulawarman mengatakan, setelah tugas operasi berakhir tidak berarti selesai sudah tugas-tugas yang harus diemban. Namun, masih banyak tugas-tugas ke depan yang akan dilaksanakan oleh satuan Yonif Raider 613/Raja Alam, seperti menjaga pertahanan negara untuk kepentingan pembangunan Nasional. “Sebagai satuan tempur kesiapsiagaan harus terus terjaga dan terbina setiap saat. Sehingga, saat komando membutuhkan baik personel maupun materil semua harus dalam kondisi baik dan siap digunakan dalam melaksanakan tugas,” tegasnya.

“Tetap jaga nama baik satuan, jauhi perbuatan yang dapat mencoreng nama baik satuan, tunjukan bahwa prajurit Yonif Raider 613/Raja Alam bisa menjadi contoh yang baik sebagai prajurit TNI di mata masyarakat, dan selamat berkumpul kembali dengan keluarga kalian di rumah,” ujar Mayjen TNI Teguh Pudjo Rumekso kepada seluruh prajurit Satgas Yonif Raider 613/Raja Alam.

Upacara penyambutan tersebut berjalan dengan khidmat, serta diakhiri dengan ucapan selamat kepada Dansatgas, Wadansatgas dan seluruh Perwira Staf, Danki, Danton serta seluruh Prajurit Satgas Satuan Organik Papua oleh Pangdam VI/Mulawarman beserta tamu undangan. (Pen Yonif Raider 613/Raja Alam)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Polsek Kawasan Sunda Kelapa dan Warga Perkuat Kamtibmas Lewat Ngopi Kamtibmas
Hari Jadi Humas Polri ke-73: Kadiv Humas Berangkatkan Personel dan Jurnalis Ibadah Umroh
Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok Pimpin Apel Pengecekan Kesiapan Personel Pam TPS
Polsek Kawasan Muara Baru Patroli Malam Wujudkan Kamtibmas
Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudera 2 di Perairan Natuna
Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Bagikan Alkitab dan Bacaan Rohani untuk Gereja GPIB
Unit Lantas Beri Imbauan Kamseltibcarlantas
Ngopi Kamtibmas di Mangrove Ecomarine Green Save Muara Angke

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 10:42 WIB

Polsek Kawasan Sunda Kelapa dan Warga Perkuat Kamtibmas Lewat Ngopi Kamtibmas

Jumat, 22 November 2024 - 13:54 WIB

Hari Jadi Humas Polri ke-73: Kadiv Humas Berangkatkan Personel dan Jurnalis Ibadah Umroh

Jumat, 22 November 2024 - 11:48 WIB

Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok Pimpin Apel Pengecekan Kesiapan Personel Pam TPS

Jumat, 22 November 2024 - 10:25 WIB

Polsek Kawasan Muara Baru Patroli Malam Wujudkan Kamtibmas

Kamis, 21 November 2024 - 20:12 WIB

Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudera 2 di Perairan Natuna

Kamis, 21 November 2024 - 11:47 WIB

Unit Lantas Beri Imbauan Kamseltibcarlantas

Kamis, 21 November 2024 - 10:58 WIB

Ngopi Kamtibmas di Mangrove Ecomarine Green Save Muara Angke

Rabu, 20 November 2024 - 11:10 WIB

Patroli Dialogis Satsamapta Cegah Tawuran

Berita Terbaru