AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Pangdam XVIII/Kasuari : Semua Dansat Jajaran Jangan Lepas Komunikasi dan Koordinasi

Senin, 4 Juli 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pangdam XVIII/Kasuari Mayjen TNI Gabriel Lema, S.Sos., minta Komandan Satuan (Dansat) yang ada di jajarannya, agar terus kembangkan komunikasi

Pangdam XVIII/Kasuari Mayjen TNI Gabriel Lema, S.Sos., minta Komandan Satuan (Dansat) yang ada di jajarannya, agar terus kembangkan komunikasi

Manokwari, SemeruPost – Pangdam XVIII/Kasuari Mayjen TNI Gabriel Lema, S.Sos., minta Komandan Satuan (Dansat) yang ada di jajarannya, agar terus kembangkan komunikasi di semua lini, tidak ada komunikasi yang tersendat, semua harus dipastikan berjalan dengan baik.

“Jangan lepas komunikasi dan koordinasi dengan para pejabat Pemerintah Daerah yang ada diwilayah sehingga kita selalu dalam kondisi siap dalam mengamankan wilayah tugas kita baik secara organik maupun Satgas yang berada di wilayah tersebut,” kata Pangdam.

Hal ini disampaikannya ketika melaksanakan Video Conference (Vicon) dengan seluruh Dansat jajaran, dari ruang Posko Kodam XVIII/Kasuari, Trikora, Arfai 1, Manokwari, Papua Barat, Senin (4/7/2022).

Dalam hal membangun komunikasi, secara khusus Pangdam berharap semua satuan bisa membuat jalinan komunikasi yang baik dengan aparat birokrasi Pemerintahan setempat sampai dengan tingkat kepala kampung, para tokoh masyarakat dan tokoh agama agar mampu bekerja sama dalam menjaga lingkungan termasuk memberikan informasi apabila ada aktivitas dan hal-hal yang mencurigakan di tengah masyarakat.

Perkembangan dan situasi yang terjadi, hendaknya semua harus dicermati, segera buat langkah antisipasi jangan sampai terjadi kerugian yang lebih besar.

“Siapkan satuanmu agar tetap selalu siap dalam tugas,” tegas Pangdam yang didampingi Kasdam Brigjen TNI Yusuf Ragainaga dan para pejabat Kodam lainnya. (Pendam XVIII/Ksr)

Berita Terkait

Dandim 1714/PJ Dampingi Gubernur Papua Tengah Bagi Laptop Gratis se-Pelajar di Kab. Puncak Jaya
Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW
Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500
Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500
TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500
Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut
Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500
Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:46 WIB

Dandim 1714/PJ Dampingi Gubernur Papua Tengah Bagi Laptop Gratis se-Pelajar di Kab. Puncak Jaya

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:51 WIB

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:47 WIB

Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:40 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 21:59 WIB

TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 11:31 WIB

Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500

Rabu, 21 Januari 2026 - 14:44 WIB

Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:20 WIB

Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi

Berita Terbaru