AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Panglima TNI : GKP Wujudkan Semangat Dharma Pertiwi Perkenalkan dan Lestarikan Seni Budaya Nusantara

Senin, 1 November 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., membuka acara Gebyar Karya Pertiwi tahun 2021

Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., membuka acara Gebyar Karya Pertiwi tahun 2021

Jakarta, SemeruPost – Gebyar Karya Pertiwi (GKP) merupakan perwujudan semangat Dharma Pertiwi untuk tetap berkarya memperkenalkan dan melestarikan keanekaragaman seni dan budaya nusantara.

Demikian amanat Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P yang dibacakan oleh Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., membuka acara Gebyar Karya Pertiwi tahun 2021 bertempat di Museum Satria Mandala, Pusjarah TNI, Jalan Gatot Soebroto 14, Jakarta Selatan, Senin (1/11/2021).

“Tujuan diselenggarakan acara ini agar terus menumbuh kembangkan rasa cinta tanah air, khususnya bagi generasi muda, yang selaras dengan nilai-nilai luhur bangsa dan negara Indonesia,” harapnya.

Lebih lanjut panglima mengatakan, di tengah berbagai dampak yang diakibatkan dari kondisi pandemi, Pemerintah telah mencanangkan program untuk membangkitkan perekonomian masyarakat. Salah satu upayanya adalah dengan mengembangkan kreativitas serta produk-produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Di sisi lain Panglima TNI mengatakan bahwa museum Dharma Pertiwi, tidak hanya memberikan penghormatan terhadap pengabdian Dharma Pertiwi, tetapi juga melestarikan nilai-nilai perjuangan dan pengorbanannya serta menjadi wahana edukasi, rekreasi dan inspirasi bagi masyarakat luas pada umumnya dan keluarga besar TNI khususnya.

“Saya berharap, museum ini selanjutnya dikelola dengan profesional, tidak hanya sekedar meletakkan berbagai barang di dalam lemari kaca, Pengelolaan yang baik akan menumbuhkan rasa ingin tahu, ketertarikan untuk berkunjung, serta keinginan untuk mengetahui dan mempelajari lebih mendalam, sehingga tujuan dari museum dapat tercapai,” pungkasnya.

Dalam kesempatan tersebut Kasal juga meninjau dan meresmikan museum dan perpustakaan Dharma Pertiwi bertempat di Komplek Museum Satria Mandala Pusjarah TNI.

Gebyar Karya Pertiwi pada tahun ini dilaksanakan mulai tanggal 1 sampai dengan 5 November 2021 dengan mengangkat Tema “Dharma Pertiwi Berkarya Untuk Indonesia Bangkit” juga diikuti oleh jajaran pengurus pusat dan daerah serta istri-istri atase pertahanan yang bertugas di seluruh dunia secara virtual.

Acara Gebyar Karya Pertiwi Tahun 2021 dilaksanakan juga kegiatan Fashion Show dari tiap-tiap unsur Dharma Pertiwi, mulai dari Persit Kartika Chandra Kirana, Jalasenastri, PIA Ardhya Garini dan IKKT Pragati Wira Anggini.

Turut hadir dalam acara tersebut, diantaranya Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Ny. Bintang Puspayoga, Kasau Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E, M.P.P., Wakasad Letjen TNI Bakti Agus Fadjari, Ketum Persit Kartika Chandra Kirana Ny. Hetty Andika Perkasa, Ketum Jalasenastri Ny. Vero Yudo Margono, Ketum PIA Ardhya Garini Ny. Inong Fadjar Prasetyo, dan Ny Endang Budi Karya dari pengurus Pusat Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) serta Ketua umum Dharma Pertiwi dari masa ke masa. (****)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Bakamla RI Siap Jalani Pemeriksaan Laporan Keuangan
Panglima TNI Rotasi dan Mutasi 65 Perwira Tinggi TNI
TNI Teken PKS dengan Bulog Dukung Stabilitas Pangan Nasional
Danpom Koopsud II Hadiri Upacara Pembukaan Operasi Gaktib dan Yustisi TA 2025
Personel Lanud Sultan Hasanuddin Ikuti Kegiatan Sosialisasi dan Wasev Spotdirga Mabesau
Panglima TNI Pimpin Upacara Gelar Operasi Gaktib dan Operasi Yustisi TA 2025 di Mabes TNI
Tindakan Sigap Bhabinkamtibmas Muara Angke Bantu Seorang Ibu Naik Kapal
Kodim 1714/PJ dan RSUD Mulia Gelar Klinik Lapangan

Berita Terkait

Senin, 10 Februari 2025 - 21:52 WIB

Bakamla RI Siap Jalani Pemeriksaan Laporan Keuangan

Senin, 10 Februari 2025 - 21:09 WIB

Panglima TNI Rotasi dan Mutasi 65 Perwira Tinggi TNI

Senin, 10 Februari 2025 - 17:25 WIB

TNI Teken PKS dengan Bulog Dukung Stabilitas Pangan Nasional

Senin, 10 Februari 2025 - 16:15 WIB

Personel Lanud Sultan Hasanuddin Ikuti Kegiatan Sosialisasi dan Wasev Spotdirga Mabesau

Senin, 10 Februari 2025 - 14:35 WIB

Panglima TNI Pimpin Upacara Gelar Operasi Gaktib dan Operasi Yustisi TA 2025 di Mabes TNI

Minggu, 9 Februari 2025 - 11:07 WIB

Tindakan Sigap Bhabinkamtibmas Muara Angke Bantu Seorang Ibu Naik Kapal

Sabtu, 8 Februari 2025 - 18:57 WIB

Kodim 1714/PJ dan RSUD Mulia Gelar Klinik Lapangan

Sabtu, 8 Februari 2025 - 16:10 WIB

Babinsa Koramil Mapurujaya Latih PBB Siswa Sekolah Dasar

Berita Terbaru

Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr.Opsla., memimpin jalannya Entry Meeting Pemeriksaan BPK RI

News

Bakamla RI Siap Jalani Pemeriksaan Laporan Keuangan

Senin, 10 Feb 2025 - 21:52 WIB

Berita Photo

Polres Tuban Berhasil Mengungkap Kasus Narkoba Di Wilayah Sanori

Senin, 10 Feb 2025 - 21:25 WIB

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto kembali melakukan rotasi dan mutasi sejumlah posisi strategis di lingkungan Tentara Nasional Indonesia

News

Panglima TNI Rotasi dan Mutasi 65 Perwira Tinggi TNI

Senin, 10 Feb 2025 - 21:09 WIB