AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Panglima TNI Letakkan Batu Pertama Pembangunan RSAU Prof. DR. Abdulrachman Saleh

Selasa, 9 November 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Panglima TNI meletakan Batu Pertama dan Penandatanganan Prasasti Pembangunan RSAU Prof. DR. Abdulrachman Saleh

Panglima TNI meletakan Batu Pertama dan Penandatanganan Prasasti Pembangunan RSAU Prof. DR. Abdulrachman Saleh

Jakarta, SemeruPost – Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P., didampingi Kasau Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P. dan Wakasau Marsdya TNI A. Gustaf Brugman, M.Si. (Han) meletakan Batu Pertama dan Penandatanganan Prasasti Pembangunan RSAU Prof. DR. Abdulrachman Saleh yang bertempat di daerah Pancoran Jakarta Selatan, Selasa (9/11/2021).

Dalam sambutannya, Panglima TNI menyampaikan bahwa sejak awal menjabat sebagai Panglima TNI selalu mengingatkan adanya ancaman global yaitu ancaman Cyber (Cyber Threat), kedua ancaman Biologi (Bio Threat) dan ancaman kesenjangan. “Ancaman tersebut selalu saya sampaikan pada saat Rapim TNI maupun saat memberikan seminar di hadapan mahasiswa, siswa Sesko TNI dan Sesko Angkatan,” katanya.

“Pada bulan Januari 2018 kita dikejutkan dengan wabah campak yang terjadi di Kabupaten Asmat dan merenggut puluhan nyawa anak-anak dan ratusan lainnya harus dirawat dan di tahun 2019 kita kembali dikejutkan dengan virus Covid-19 yang kemudian menyebabkan pandemi di seluruh dunia,” ungkap Panglima TNI.

Lebih lanjut Panglima TNI mengatakan bahwa pandemi tidak hanya menyebabkan ratusan orang sakit dan jutaan lainnya meninggal dunia, tetapi juga mempengaruhi seluruh sendi kehidupan umat manusia. “Saat puncaknya yang lalu seluruh negara termasuk Indonesia, mengalami kesulitan dalam menangani pasien yang membludak. Jumlah pasien yang mengalami kondisi kritis sangat banyak,” ujarnya.

“Bahkan industri kesehatan tidak mampu untuk mencukupi kebutuhan alat kesehatan, oksigen, oksigen konsentrator, obat-obatan, APD, masker, vaksin dan sebagainya. Ratusan tenaga kesehatan juga meninggal dunia,” tambahnya.

Disitulah, Panglima TNI sadar betapa sangat penting dibidang kesehatan untuk ketahanan nasional. “TNI juga membutuhkan peningkatan kemampuan menghadapi ancaman CBRNE (Chemical, Biological, Radiological, Nuclear and Explosive),” imbuhnya.

Menurut Panglima TNI, Rumah Sakit Infeksi merupakan salah satu ujung tombak dalam menghadapi ancaman tersebut dan ujung tombak dalam menghadapi pandemi. TNI memerlukan lebih banyak Rumah Sakit yang representatif, mampu memberikan pelayanan yang baik, ramah, responsif, cepat dan tepat kepada prajurit TNI dan keluarganya.

“Rumah Sakit TNI harus dapat menjawab kebutuhan seluruh Prajurit TNI dan keluarganya. Setiap prajurit yang bertugas harus didukung dengan fasilitas kesehatan yang dibutuhkan,” tegasnya.

Panglima TNI juga menyampaikan bahwa Rumah Sakit Angkatan Udara Prof. DR. Abdulrachman Saleh adalah salah satu upaya untuk menjawab kebutuhan dan tantangan tersebut. “Nama Prof. DR. Abdulrachman Saleh dipilih bukan tanpa alasan. Beliau adalah pionir dan tokoh TNI AU yang multi talenta, dokter sekaligus penerbang,” ucapnya.

“Semoga semangat juangnya beliau dapat mewarnai RSAU dan menjiwai semangat pengabdian seluruh tenaga kesehatan yang ditugaskan demi bangsa dan negara tercinta,” harap Panglima TNI. (****)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Bakamla RI Siap Jalani Pemeriksaan Laporan Keuangan
Panglima TNI Rotasi dan Mutasi 65 Perwira Tinggi TNI
TNI Teken PKS dengan Bulog Dukung Stabilitas Pangan Nasional
Danpom Koopsud II Hadiri Upacara Pembukaan Operasi Gaktib dan Yustisi TA 2025
Personel Lanud Sultan Hasanuddin Ikuti Kegiatan Sosialisasi dan Wasev Spotdirga Mabesau
Panglima TNI Pimpin Upacara Gelar Operasi Gaktib dan Operasi Yustisi TA 2025 di Mabes TNI
Tindakan Sigap Bhabinkamtibmas Muara Angke Bantu Seorang Ibu Naik Kapal
Kodim 1714/PJ dan RSUD Mulia Gelar Klinik Lapangan

Berita Terkait

Senin, 10 Februari 2025 - 21:52 WIB

Bakamla RI Siap Jalani Pemeriksaan Laporan Keuangan

Senin, 10 Februari 2025 - 21:09 WIB

Panglima TNI Rotasi dan Mutasi 65 Perwira Tinggi TNI

Senin, 10 Februari 2025 - 17:25 WIB

TNI Teken PKS dengan Bulog Dukung Stabilitas Pangan Nasional

Senin, 10 Februari 2025 - 16:15 WIB

Personel Lanud Sultan Hasanuddin Ikuti Kegiatan Sosialisasi dan Wasev Spotdirga Mabesau

Senin, 10 Februari 2025 - 14:35 WIB

Panglima TNI Pimpin Upacara Gelar Operasi Gaktib dan Operasi Yustisi TA 2025 di Mabes TNI

Minggu, 9 Februari 2025 - 11:07 WIB

Tindakan Sigap Bhabinkamtibmas Muara Angke Bantu Seorang Ibu Naik Kapal

Sabtu, 8 Februari 2025 - 18:57 WIB

Kodim 1714/PJ dan RSUD Mulia Gelar Klinik Lapangan

Sabtu, 8 Februari 2025 - 16:10 WIB

Babinsa Koramil Mapurujaya Latih PBB Siswa Sekolah Dasar

Berita Terbaru

Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr.Opsla., memimpin jalannya Entry Meeting Pemeriksaan BPK RI

News

Bakamla RI Siap Jalani Pemeriksaan Laporan Keuangan

Senin, 10 Feb 2025 - 21:52 WIB

Berita Photo

Polres Tuban Berhasil Mengungkap Kasus Narkoba Di Wilayah Sanori

Senin, 10 Feb 2025 - 21:25 WIB

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto kembali melakukan rotasi dan mutasi sejumlah posisi strategis di lingkungan Tentara Nasional Indonesia

News

Panglima TNI Rotasi dan Mutasi 65 Perwira Tinggi TNI

Senin, 10 Feb 2025 - 21:09 WIB