AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Panglima TNI Resmikan Monumen Panser Saladin: Tumbuhkan Semangat Nasionalisme Masyarakat Cijulang

Selasa, 20 Januari 2026

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto meresmikan Monumen Panser Saladin yang berlokasi di Bundaran Alun-Alun Cijulang

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto meresmikan Monumen Panser Saladin yang berlokasi di Bundaran Alun-Alun Cijulang

Pangandaran, SemeruPost – Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto meresmikan Monumen Panser Saladin yang berlokasi di Bundaran Alun-Alun Cijulang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Selasa (20/1/2026). Peresmian tersebut merupakan bagian dari upaya TNI dalam menghadirkan ruang publik bernilai sejarah dan edukasi guna menumbuhkan semangat nasionalisme serta kecintaan masyarakat terhadap bangsa dan negara.

Monumen yang menampilkan kendaraan tempur Panser Saladin ini ditempatkan di kawasan strategis Alun-Alun Cijulang sehingga mudah diakses oleh masyarakat dan pengguna jalan. Keberadaannya diharapkan dapat memperkaya wajah kawasan perkotaan sekaligus menjadi sarana pengenalan sejarah alutsista TNI kepada masyarakat luas sebagai bagian dari perjalanan pertahanan negara.

Pembangunan monumen tersebut mendapat sambutan positif dan antusiasme tinggi dari masyarakat setempat. Selain berfungsi sebagai penanda kawasan, monumen ini dinilai memiliki potensi sebagai daya tarik baru wilayah Cijulang serta penguat identitas daerah, khususnya karena lokasinya berada di jalur utama menuju kawasan wisata Batukaras.

Kehadiran Monumen Panser Saladin menegaskan komitmen TNI dalam menjaga dan mewariskan nilai-nilai sejarah pertahanan negara kepada generasi penerus. Monumen ini menjadi simbol pengabdian TNI sekaligus wahana edukasi sejarah di ruang publik yang diharapkan mampu menumbuhkan kesadaran nasional, rasa bangga, serta memperkuat semangat nasionalisme dan kedekatan masyarakat terhadap TNI dan perjalanan bangsa.

#tniprima
#tnirakyat
#indonesiamaju
#tnisiagabencana

Autentikasi : Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Laut (P) Agung Saptoadi

Berita Terkait

TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500
Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut
Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500
Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin
Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi
TNI Perkuat Diplomasi Pertahanan di Sherpa Meeting Shangri-La Dialogue 2026 Singapura
Lanud Sultan Hasanuddin Kembali Kerahkan Helikopter Caracal
Prajurit TNI Temukan Dua Korban Kecelakaan Pesawat ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 21:59 WIB

TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:04 WIB

Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut

Kamis, 22 Januari 2026 - 11:31 WIB

Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500

Rabu, 21 Januari 2026 - 14:44 WIB

Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:11 WIB

Panglima TNI Resmikan Monumen Panser Saladin: Tumbuhkan Semangat Nasionalisme Masyarakat Cijulang

Senin, 19 Januari 2026 - 21:47 WIB

TNI Perkuat Diplomasi Pertahanan di Sherpa Meeting Shangri-La Dialogue 2026 Singapura

Senin, 19 Januari 2026 - 20:26 WIB

Lanud Sultan Hasanuddin Kembali Kerahkan Helikopter Caracal

Senin, 19 Januari 2026 - 16:47 WIB

Prajurit TNI Temukan Dua Korban Kecelakaan Pesawat ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung

Berita Terbaru

Prajurit TNI dari Kodam XIV/Hasanuddin yang tergabung dalam Tim SAR Gabungan berhasil menemukan Black Box

News

Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500

Kamis, 22 Jan 2026 - 11:31 WIB