AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Panglima TNI Terima Kunjungan Kehormatan Mayor Jenderal Al Hnaity

Jumat, 14 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menerima kunjungan kehormatan (Courtesy Call) dari Mayor Jenderal Yousef A. Al Hnaity

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menerima kunjungan kehormatan (Courtesy Call) dari Mayor Jenderal Yousef A. Al Hnaity

Jakarta, SemeruPost – Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menerima kunjungan kehormatan (Courtesy Call) dari Mayor Jenderal Yousef A. Al Hnaity, Kepala Staf Gabungan Angkatan Bersenjata Yordania. Pertemuan bertempat di Kantor Subden Mabes TNI, Merdeka Barat, Jakarta, Jumat (14/11/2025).

Dalam pertemuan tersebut, Panglima TNI memberikan penghargaan setinggi-tingginya atas dukungan penuh Yordania terhadap keberhasilan misi airdrop bantuan kemanusiaan Indonesia di Gaza pada 17–28 Agustus lalu. Dukungan tersebut mulai dari diplomatic support, flight clearance, hingga penyediaan sarana dan prasarana bagi Satgas Merah Putih TNI selama melaksanakan misi kemanusiaan untuk Gaza.

Selain kerja sama kemanusiaan, Panglima TNI juga menyampaikan terima kasih atas kerja sama kepelatihan personel TNI di King Abdullah II Special Operation Training Center (KASOTC). Pelatihan tersebut telah meningkatkan kemampuan TNI di bidang operasi perkotaan.

Kedua belah pihak juga menekankan pentingnya hubungan baik yang telah terjalin antara Indonesia dan Yordania. Selanjutnya, kerja sama diperluas ke bidang peacekeeping operations dan pendidikan untuk memperkuat hubungan jangka panjang.

Mengakhiri pertemuan, Panglima TNI menyampaikan penghargaan atas dialog yang konstruktif. Pertemuan berlangsung hangat dan penuh persahabatan, mencerminkan kemitraan erat kedua negara dalam mendukung perdamaian dan stabilitas global.

#tniprima
#tnirakyat
#indonesiamaju

Autentikasi: Kabidpeninter Puspen TNI Letkol Inf Dedi Akhiruddin

Berita Terkait

Dandim 1714/PJ Dampingi Gubernur Papua Tengah Bagi Laptop Gratis se-Pelajar di Kab. Puncak Jaya
Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW
Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500
Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500
TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500
Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut
Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500
Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:46 WIB

Dandim 1714/PJ Dampingi Gubernur Papua Tengah Bagi Laptop Gratis se-Pelajar di Kab. Puncak Jaya

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:51 WIB

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:47 WIB

Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:40 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 21:59 WIB

TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 11:31 WIB

Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500

Rabu, 21 Januari 2026 - 14:44 WIB

Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:20 WIB

Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi

Berita Terbaru