AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

PD Bhayangkari Jatim Launching Aplikasi Balanjha.com, Kapolda Jatim Berharap Dapat Dongkrak Ekonomi UMKM

Selasa, 19 Oktober 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pengurus Daerah Bhayangkari Jatim dalam rangka Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-69 Tahun 2021 menggelar Bhayangkari Fair

Pengurus Daerah Bhayangkari Jatim dalam rangka Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-69 Tahun 2021 menggelar Bhayangkari Fair

Surabaya, SemeruPost – Upaya dalam mendongkrak perekonomian di Jawa Timur, Pengurus Daerah Bhayangkari Jatim dalam rangka Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-69 Tahun 2021 menggelar Bhayangkari Fair yang memamerkan produk-produk hasil Usaha Mikro Kecil Menengah dari wilayah Jawa Timur sekaligus melaunching aplikasi marketplace Balanjha.com yang berisi produk-produk UMKM binaan Bhayangkari Jatim, di Gedung Mahameru, Mapolda Jatim, Selasa (19/10/2021).

Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Nico Afinta bersama Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Timur Ully Nico Afinta, secara resmi membuka pameran tersebut yang ditandai dengan pemotongan pita, sebagai tanda dibukanya pameran UMKM binaan Bhayangkari ini.

Pada kesempatan itu, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Nico Afinta mengatakan, peserta UMKM ini berasal dari seluruh jajaran satuan wilayah Polres. Produk-produk yang disajikan di sini berupa produk-produk yang dibuat UMKM dalam binaan Bhayangkari.

“Terlihat di sini produk yang dipamerkan, di antaranya ada Batik, Kuliner, makanan ringan, pernak-pernik rumah tangga dan masih banyak lagi. Terima kasih kepada seluruh Ketua cabang, seluruh peserta yang sudah hadir, dan inovasi yang dilakukan di dalam memperluas pasar dengan menggunakan digitalisasi dan saya yakin nanti dengan nama Balanjha.com ini bisa memperluas pasar bagi UMKM. Karena kita ketahui memang 51% penopang ekonomi di Jawa Timur,” paparnya.

“Saya mengapresiasi atas inisiatif untuk memperluas pasar UMKM ini, ditautkan dan dibuat suatu situs web, yang dinamakan Balanjha.com, sehingga apabila ingin mengetahui produk apa saja yang dijual bisa mengunjungi Balanjha.com, diharapkan dengan adanya aplikasi Balanjha.com ini dapat mendongkrak ekonomi di sektor UMKM,” jelas Kapolda Jatim.

Lanjut Kapolda juga menyampaikan, nantinya situs Balanjha.com ini akan ditautkan dengan situs yang telah dimiliki oleh pemerintah Jawa Timur, yaitu Jatim Bejo.

“Saya sampaikan juga untuk Balanjha.com ini bisa ditautkan dengan web yang dimiliki oleh Provinsi Jawa Timur, yaitu Jatim Bejo. Singkatan dari (Jawa Timur belanja online). Jatim Bejo ini menghimpun seluruh UMKM di Jawa Timur, sehingga apabila nanti ditautkan tentu juga bisa memperluas pasar, tentunya kalau memperluas pasar akan meningkatkan penjualan dan menggerakkan ekonomi,” tandasnya usai melaunching situs belanja online yang dimiliki Bhayangkari daerah Jawa Timur.

Selain itu, Kapolda menjelaskan ada tiga hal yang perlu diperhatikan. Yang pertama adalah ketersediaan produk, supaya nanti kapan saja, di mana saja ketika ditelepon, barangnya ada. Nah ini keberlanjutan dari ketersediaan produksi juga harus dijaga.

Yang kedua adalah masalah distribusi. Distribusi yaitu apabila orang pesan diantar. Jadi mulai dari penyimpanan sampai barang diterima itu harus kualitasnya terjaga.

Lalu yang ketiga adalah stabilitas harga. Stabilitas harga ini apabila dalam menentukan harga, itu sudah ada patokannya sehingga orang yang akan membeli itu sudah tahu.

“Nah tiga hal ini akan mempengaruhi suatu produk, apakah akan nanti diterima atau tidak karena akan meningkat kepercayaannya,” tuturnya.

Kapolda juga menambahkan, di dalam era Covid-19 ini, tentunya nanti banyak beberapa aturan-aturan terkait dengan toko-toko yang buka, aplikasi peduli lindungi nanti menjadi suatu aplikasi yang wajib dimiliki oleh setiap UMKM.

“Sehingga orang yang datang kemudian orang yang bekerja kemudian orang yang berkaitan dengan UMKM, semuanya wajib men-download aplikasi peduli lindungi,” pungkasnya. (**)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Bank Artha Graha Internasional Sosialisasi Produk di Korem 151/Binaiya
DKP Jatim Buka Peluang Investasi, Optimalisasi Budidaya Rumput Laut
Menteri Kelautan dan Perikanan Minta Semua Pihak Mendukung Modelling PIT PT. Samudera Indo Sejahtera
Pembangunan Ekonomi Militer Pabrik Amunisi PT. Amerind Global
Bincang Bisnis Bersama Vice President Corporate Secretary Angkasa Pura Logistics : Dari A-Z Kita Harus Buat Selesai

Berita Terkait

Rabu, 4 September 2024 - 11:18 WIB

Bank Artha Graha Internasional Sosialisasi Produk di Korem 151/Binaiya

Kamis, 27 Juni 2024 - 12:34 WIB

DKP Jatim Buka Peluang Investasi, Optimalisasi Budidaya Rumput Laut

Senin, 3 Juni 2024 - 20:13 WIB

Menteri Kelautan dan Perikanan Minta Semua Pihak Mendukung Modelling PIT PT. Samudera Indo Sejahtera

Rabu, 28 September 2022 - 22:19 WIB

Pembangunan Ekonomi Militer Pabrik Amunisi PT. Amerind Global

Rabu, 12 Januari 2022 - 15:40 WIB

Bincang Bisnis Bersama Vice President Corporate Secretary Angkasa Pura Logistics : Dari A-Z Kita Harus Buat Selesai

Selasa, 19 Oktober 2021 - 06:22 WIB

PD Bhayangkari Jatim Launching Aplikasi Balanjha.com, Kapolda Jatim Berharap Dapat Dongkrak Ekonomi UMKM

Berita Terbaru

Aiptu Suwarto PS. Panit 1 Lantas Polsek Kawasan Sunda Kelapa Polres Pelabuhan Tanjung Priok memberikan imbauan

News

Unit Lantas Beri Imbauan Kamseltibcarlantas

Kamis, 21 Nov 2024 - 11:47 WIB

Satuan Samapta (Satsamapta) Polres Pelabuhan Tanjung Priok melaksanakan patroli dialogis di wilayah hukumnya

News

Patroli Dialogis Satsamapta Cegah Tawuran

Rabu, 20 Nov 2024 - 11:10 WIB