AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Pejabat Utama Polda Metro Jaya Tarawih Keliling Pererat Silaturahmi dengan Masyarakat

Senin, 25 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tarawih keliling atau Sholat Tarawih bersama warga ini selain untuk memperbanyak amal ibadah, juga untuk mempererat tali silaturahmi

Tarawih keliling atau Sholat Tarawih bersama warga ini selain untuk memperbanyak amal ibadah, juga untuk mempererat tali silaturahmi

Jakarta, SemeruPost – Pererat tali silaturhami dan memakmurkan masjid di bulan suci Ramadhan, AKBP Dr. Hadi Kristanto S.I.K., M.M., Kasubdit Ranmor Polda Metro Jaya bersama Pejabat Utama Polres Metro Jakarta Timur dan Kapolsek Pulogadung melaksanakan Tarawih keliling, Senin (25/3/2024) malam bertempat di Jami Assalafiyah Jl. Jatinegara kaum nomor 48 RT. 03 / RW. 03 Kel. Jatinegara kaum, Kec. Pulogadung, Jakarta Timur.

Kegiatan tersebut merupakan salah satu program rutin Polda Metro Jaya untuk bersilaturahmi sekaligus tatap muka antara Polri dengan masyarakat.

Kasubdit Ranmor Polda Metro Jaya AKBP Dr. Hadi Kristianto mengatakan kegiatan Tarawih keliling atau Sholat Tarawih bersama warga ini selain untuk memperbanyak amal ibadah, juga untuk mempererat tali silaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat.

“Dengan kegiatan ini juga tali silaturahmi antara Polri dengan masyarakat dapat terjalin dengan baik. Selain itu, kegiatan ini juga diisi imbauan Kamtibmas kepada masyarakat,” jelasnya.

Pihaknya mengungkapkan bahwa selama bulan suci Ramadhan, jajaran Polda Metro Jaya akan melaksanakan tarawih keliling agar terjalin kedekatan dengan masyarakat.

Pada kesempatan tersebut, selain melaksanakan Sholat Isya dan Tarawih berjamaah, jajaran Kepolisian juga menyempatkan diri melakukan dialog dengan tokoh agama, tokoh masyarakat serta warga dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah masyarakat.

Di kesempatan itu juga, Kepolisian mengingatkan kepada para orang tua untuk memantau anak-anaknya selama bulan Ramadhan.

“Jangan sampai terlena dengan pergaulan, sering-seringlah dipantau jangan sampai ikut terlibat tawuran antar pemuda. Karena sangat merugikan diri sendiri maupun orang lain,” ujar Hadi.

Ia pun berharap seluruh elemen masyarakat menjaga ketertiban dan keamanan di bulan Ramadhan ini. Sebagai tali asih rombongan PJU Polda Metro jaya dalam sholat tarawih keliling ini, memberikan cindera mata berupa alat sholat (Sajadah, Sarung, Mukenah dan alquran). (*)

Berita Terkait

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW
Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500
Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500
TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500
Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut
Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500
Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin
Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:51 WIB

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:47 WIB

Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:40 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 21:59 WIB

TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:04 WIB

Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut

Rabu, 21 Januari 2026 - 14:44 WIB

Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:20 WIB

Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:11 WIB

Panglima TNI Resmikan Monumen Panser Saladin: Tumbuhkan Semangat Nasionalisme Masyarakat Cijulang

Berita Terbaru