AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Peringati HUT Ke-75: Polwan Ziarah ke Makam Habibie Hingga Ani Yudhoyono

Rabu, 23 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polisi Wanita (Polwan) melakukan ziarah ke Taman Makan Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan

Polisi Wanita (Polwan) melakukan ziarah ke Taman Makan Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan

Jakarta, SemeruPost – Polisi Wanita (Polwan) melakukan ziarah ke Taman Makan Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan (Jaksel). Kegiatan dilakukan dalam rangka memperingati hari jadi Polwan yag ke-75 tahun.

Sebelum ziarah, jajaran Polwan lebih dulu menggelar upacara di lapangan monumen pahlawan TMP Kalibata. Ada 350 personel Polwan yang ikut serta dalam kegiatan ini.

Upacara dipimpin oleh Perwira Koordinasi (Pakor) Polwan Brigjen Desy Andriani. Upacara dilakukan sambil membacakan doa untuk para pahlawan.

Para Polwan kemudian memberikan karangan bunga yang diletakkan oleh Brigjen Desy Andriani tepat di depan monumen pahlawan. Brigjen Desy Andriani mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian peringatan hari jadi Polwan yang ke-75.

“Sudah 75 tahun bukan usia yang muda. Kemarin kita juga di Bukittinggi melakukan napak tilas, mengingat kembali perjuangan para Polwan tahun 1948. Tentunya kita berharap Polwan makin eksis dan dapat berkiprah lebih banyak lagi dan Polwan senantiasa berada di hati masyarakat,” kata Desy di TMP Kalibata, Jaksel, Rabu (23/8/2023).

Para Polwan kemudian melanjutkan kegiatan dengan ziarah di makam Presiden Ke-3 RI, BJ Habibie dan makam Hasri Ainun Besari (Ainun Habibie). Para polwan kemudian melanjutkan tabur bunga di makam istri Presiden Ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono, Kristiani Herrawati (Ani Yudhoyono).

Para Polwan juga melakukan tabur bunga di makam Kombes Ny. NP Situmorang, Irjen (Purn) WF Sumampow, Jenderal (Purn) Awaloedin Djamin, Jenderal (Purn) Kunarto, M. Jasin serta makam tokoh-tokoh Polri lainnya. (*)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Presiden Prabowo Saksikan Penyerahan Aset Rampasan Korupsi untuk PT Timah
Panglima TNI Hadiri Penganugerahan Pangkat Istimewa dan Pelantikan Menteri Kabinet Merah Putih di Istana Negara
Panglima TNI dan Menhan RI Hadiri Raker dengan Komisi I DPR RI Bahas Penyesuaian Anggaran 2026
Panglima TNI Dampingi Menhan RI Sambut Kedatangan KRI Brawijaya-320
Hukum Ketatanegaraan Tidak Mengenal DPR Non Aktif Tetapi Pergantian Antar Waktu
Panglima TNI Ajak Masyarakat Ciptakan Rasa Aman dan Damai
Panglima TNI Hadiri APKASI Otonomi Expo 2025
Panglima TNI Dampingi Presiden RI Beri Pembekalan Kepala Sekolah dan Guru Sekolah Rakyat

Berita Terkait

Senin, 6 Oktober 2025 - 19:32 WIB

Presiden Prabowo Saksikan Penyerahan Aset Rampasan Korupsi untuk PT Timah

Rabu, 17 September 2025 - 21:10 WIB

Panglima TNI Hadiri Penganugerahan Pangkat Istimewa dan Pelantikan Menteri Kabinet Merah Putih di Istana Negara

Selasa, 16 September 2025 - 18:11 WIB

Panglima TNI dan Menhan RI Hadiri Raker dengan Komisi I DPR RI Bahas Penyesuaian Anggaran 2026

Senin, 8 September 2025 - 19:44 WIB

Panglima TNI Dampingi Menhan RI Sambut Kedatangan KRI Brawijaya-320

Selasa, 2 September 2025 - 12:05 WIB

Hukum Ketatanegaraan Tidak Mengenal DPR Non Aktif Tetapi Pergantian Antar Waktu

Sabtu, 30 Agustus 2025 - 20:11 WIB

Panglima TNI Ajak Masyarakat Ciptakan Rasa Aman dan Damai

Kamis, 28 Agustus 2025 - 20:32 WIB

Panglima TNI Hadiri APKASI Otonomi Expo 2025

Jumat, 22 Agustus 2025 - 12:20 WIB

Panglima TNI Dampingi Presiden RI Beri Pembekalan Kepala Sekolah dan Guru Sekolah Rakyat

Berita Terbaru

Berita Photo

Sapudi Luka, HCML Tunjukkan Kasih Melalui Bantuan Kemanusiaan

Sabtu, 4 Okt 2025 - 19:17 WIB