Jakarta, SemeruPost – Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya bekerja sama dengan Divisi Humas Mabes dan Wartawan Polri menggelar Bakti Kesehatan Donor Darah di War Room Gedung Divisi Humas Mabes Polri, Senin (2/10/2023)
Kegiatan tersebut digelar dalam rangka menjelang HUT Humas Polri Ke 72 dan dihadiri langsung oleh Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho, Para Pejabat Utama Divisi Humas Polri, Kabid Humas Polda Metro Jaya, seluruh anggota Divisi Humas Polri dan anggota Bidhumas Polda Metro Jaya serta para Wartawan.
Dalam sambutanya Sandi mengatakan bahwa kegiatan Bakti sosial Donor Darah tersebut dilaksanakan serentak oleh Bid Humas Polda seluruh Indonesia, selain Bakti Kesehatan juga akan dilaksanakan beberapa rangkaian kegiatan lainnya seperti Bakti sosial, Penghijauan dan Perlombaan. Adapun puncak acara peringatan HUT Humas Polri jatuh pada tanggal 30 Oktober 2023 mendatang.
Sandi menyebutkan, bahwa target dalam kegiatan donor darah yang digelar oleh Polda Metro Jaya dan Divisi Humas Polri sebanyak 100 kantong yang kemudian akan diserahkan kepada masyarakat.
“Hari ini minimal mendapatkan 100 kantong darah untuk kemudian kita sumbangkan kepada masyarakat yang membutuhkan,” ucapnya.
Di akhir Sandi berharap bahwa diusia ke 72 tahun, Humas Polri dapat memberikan manfaat kepada masyarakat, khususnya masyarakat yang membutuhkan darah untuk kesehatan.
“Mudah-mudahan dengan adanya HUT Humas Ke 72 ini bukan hanya sekedar memperingati, namun juga dapat bermanfaat bagi masyarakat banyak terutama masyarakat yang membutuhkan darah untuk kesehatan ke depannya,” pungkasnya.