AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Polres Pelabuhan Tanjung Priok Gelar Jumat Curhat Bersama Buruh dan Ojek Motor

Jumat, 15 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres menyampaikan pesan penting tentang tanggung jawab bersama dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas)

Kapolres menyampaikan pesan penting tentang tanggung jawab bersama dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas)

Jakarta, SemeruPost – Jumat Curhat menjadi wadah bagi para buruh dan pengemudi ojek motor di Pos VIII Pelabuhan Tanjung Priok untuk berinteraksi dan menyampaikan aspirasi kepada Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok AKBP Ferikson Tamubolon, S.I.K., M.H. dan Jajaranya, Jumat (15/03/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres menyampaikan pesan penting tentang tanggung jawab bersama dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Pelabuhan Tanjung Priok.

Kapolres mengingatkan para buruh dan pengemudi ojek motor akan pentingnya saling menjaga ketertiban dan keamanan wilayah secara bersama-sama. Mereka juga diimbau untuk melaporkan segera kepada pihak Kepolisian jika menemui situasi yang dapat mengganggu Kamtibmas.

Kapolres juga menyoroti kehadiran anak-anak remaja yang berkumpul, mengingatkan agar mereka diperingatkan untuk membubarkan diri jika mengarah kepada tawuran. Hal ini dilakukan dengan kesadaran bahwa para remaja tersebut seperti anak-anak kita sendiri dan perlu dijaga bersama-sama.

“Pertemuan ini adalah bentuk dari kegiatan Jumat Curhat yang kami lakukan untuk memberikan imbauan dan mendengar aspirasi dari masyarakat dalam turut menjaga Kamtibmas di wilayah kerja kami, khususnya di wilayah Pelabuhan Tanjung Priok,” ujar Kapolres.

“Kami selalu memonitor setiap wilayah untuk menjaga dan memelihara Kamtibmas agar tetap kondusif,” tambahnya.

Para buruh dan pengemudi ojek motor pun memberikan apresiasi atas perhatian dan upaya yang dilakukan oleh Polres Pelabuhan Tanjung Priok dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah tersebut. Kegiatan seperti ini diharapkan dapat terus dilakukan secara berkala untuk menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif bagi seluruh masyarakat. (*)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Babinsa Koramil 1710-06/Agimuga Dampingi Nakes Pemeriksaan Kesehatan Pelajar
Presiden Prabowo: TNI Harus Dipimpin oleh Pemimpin Teladan dan Profesional
Rakyat Padati Jalan Kebesaran Iringi Presiden Prabowo Menuju Upacara HUT ke-80 TNI
Irjen TNI Pimpin Upacara Ziarah Nasional HUT ke-80 TNI di TMP Kalibata
Kodim 1710/Mimika Doa Bersama Memperingati HUT ke-80 TNI 2025
Satuan TNI Mimika Gelar Upacara Tabur Bunga
Babinsa Koramil 1710-06/Agimuga Dampingi Nakes Bagikan Kelambu
Panglima TNI Hadiri Upacara Nasional Hari Kesaktian Pancasila

Berita Terkait

Selasa, 7 Oktober 2025 - 11:59 WIB

Babinsa Koramil 1710-06/Agimuga Dampingi Nakes Pemeriksaan Kesehatan Pelajar

Minggu, 5 Oktober 2025 - 11:54 WIB

Presiden Prabowo: TNI Harus Dipimpin oleh Pemimpin Teladan dan Profesional

Minggu, 5 Oktober 2025 - 11:11 WIB

Rakyat Padati Jalan Kebesaran Iringi Presiden Prabowo Menuju Upacara HUT ke-80 TNI

Jumat, 3 Oktober 2025 - 17:26 WIB

Kodim 1710/Mimika Doa Bersama Memperingati HUT ke-80 TNI 2025

Jumat, 3 Oktober 2025 - 16:48 WIB

Satuan TNI Mimika Gelar Upacara Tabur Bunga

Kamis, 2 Oktober 2025 - 14:06 WIB

Babinsa Koramil 1710-06/Agimuga Dampingi Nakes Bagikan Kelambu

Rabu, 1 Oktober 2025 - 18:23 WIB

Panglima TNI Hadiri Upacara Nasional Hari Kesaktian Pancasila

Rabu, 1 Oktober 2025 - 18:17 WIB

Pangkormar Anjangsana ke Mantan Panglima TNI Jenderal TNI (Purn) Andika Perkasa

Berita Terbaru

Berita Photo

Sapudi Luka, HCML Tunjukkan Kasih Melalui Bantuan Kemanusiaan

Sabtu, 4 Okt 2025 - 19:17 WIB