AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Polres Pelabuhan Tanjung Priok Peringati Isra Mi’raj dan Santuni Anak Yatim Piatu

Kamis, 30 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polres Pelabuhan Tanjung Priok menggelar peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 H/2025 M dan santunan

Polres Pelabuhan Tanjung Priok menggelar peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 H/2025 M dan santunan

Jakarta, SemeruPost – Polres Pelabuhan Tanjung Priok menggelar peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 H/2025 M dan santunan dengan memberikan buku, alat tulis, tas kepada anak yatim piatu, bertempat di aula Presisi Polres Pelabuhan Tanjung Priok, pada Kamis, 30 Januari 2025, sore.

Peringatan Isra Miraj tahun ini mengusung tema “Dengan Hikmah Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, Kita Tingkatkan Kualitas Ibadah dan Kinerja Guna Menjadi Polri Presisi Indonesia Maju.”

Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok, AKBP Dr. Martuasah H. Tobing, S.I.K., M.H., Ketua Bhayangkari Cabang Pelabuhan Tanjung Priok, Ny. Roulien Martuasah Tobing, Pejabat Utama Polres Pelabuhan Tanjung Priok, dan Personel Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Pengurus Bhayangkari Cabang Pelabuhan Tanjung Priok dan 20 (dua puluh) Anak Yatim Piatu dari Yayasan Yatim Piatu Nurul Zahro Jakarta Utara Pimpinan H. Sultoni.

Isra Miraj ini diawali dengan pembacaan surat yasin bersama-sama. Lalu, pembacaan sholawat Nabi bersama-sama dan ceramah agama oleh Ustadz KH. Musholin Ahmad, S.Pd.I., selepas itu, ditutup dengan doa.

Kepada awak media, Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok AKBP Martuasah, mengungkapkan bahwa peringatan Isra Mi’raj menjadi momentum untuk refleksi diri dan memperkuat hubungan spiritual antara aparat Kepolisian dengan Allah SWT.

“Semoga dengan peringatan Isra Mi’raj ini, kita bisa meneladani sikap Nabi Muhammad SAW yang penuh kesabaran, keikhlasan, dan semangat dalam mengemban amanah”, ucap Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok.

“Acara ini juga menjadi peringatan bagi kita semua untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat dengan penuh keikhlasan dan tanggung jawab,” ujarnya.

Saya berharap dengan adanya kegiatan ini, dapat membawa berkah dan keselamatan bagi seluruh anggota Polri khususnya Polres Pelabuhan Tanjung Priok, masyarakat serta bangsa Indonesia.

Di samping itu, kegiatan peringatan Isra Mi’raj ini menjadi momentum untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, sekaligus mempererat silaturahmi antara keluarga besar Polres Polres Pelabuhan Tanjung Priok.

“Saatnya kita harus bermuhasabah diri dalam setiap kegiatan yang kita lakukan dan kita pun harus meningkatkan ibadah kita guna menunjang tugas kita sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat,” terang Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok.

Pada kesempatan tersebut Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok, didampingi Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Pelabuhan Tanjung Priok, serta Pejabat Utama dan pengurus Bhayangkari, memberikan santunan dan memberikan peralatan alat tulis, buku, tas kepada anak yatim piatu. Hal tersebut sebagai bentuk rasa syukur dan kepedulian Polres Pelabuhan Tanjung Priok, kepada anak yatim piatu agar menjadi cerdas dan bisa menggapai cita-citanya, yang ada di Jakarta Utara. (*)

Berita Terkait

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW
Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500
Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500
TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500
Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut
Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500
Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin
Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:51 WIB

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:47 WIB

Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:40 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 21:59 WIB

TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:04 WIB

Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut

Rabu, 21 Januari 2026 - 14:44 WIB

Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:20 WIB

Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:11 WIB

Panglima TNI Resmikan Monumen Panser Saladin: Tumbuhkan Semangat Nasionalisme Masyarakat Cijulang

Berita Terbaru