Jakarta, SemeruPost – Polsek Kawasan Sunda Kelapa Polres Pelabuhan Tanjung Priok menerima Piagam Penghargaan Kompolnas Awards 2024, diberikan sebagai bentuk apresiasi bagi satuan wilayah di Polri yang dianggap maksimal dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya.
Kegiatan pemberian piagam penghargaan tersebut diterima langsung oleh Kapolsek Sunda Kelapa Polres Pelabuhan Tanjung Priok, AKP. Hitler Napitupulu, S.H., M.H. yang diberikan oleh Itwasda Polda Metro Jaya Kombes Pol Nurkolis, S.I.K., Rabu (25/09/2024), bertempat di ruang posko Presisi Itwasda Polda Metro Jaya, lantai 6 Gedung Promoter Polda Metro Jaya.
Pemberian piagam penghargaan Kompolnas Awards 2024 tidak hanya diberikan kepada Polsek Kawasan Sunda Kelapa, namun juga bersama enam Polsek jajaran Polda Metro Jaya. Seluruhnya ada tujuh Polsek jajaran Polda Metro Jaya penerima piagam penghargaan Kompolnas Awards 2024, di antaranya Polsek Sunda Kelapa Polres Pelabuhan Tanjung Priok AKP Hitler Napitupulu, S.H., Polsek Kelapa Gading Polres Jakarta Utara, Polsek Cakung Polres Metro Jakarta Timur, Polsek Bekasi Utara Polres Metro Bekasi Kota, Polsek Sepatan Polres Metro Tangerang Kota, Polsek Pondok Aren Polres Tangerang Selatan, dan Polsek Kepulauan Seribu Selatan Polres Kepulauan Seribu.
Dalam menerima piagam penghargaan Kompolnas Awards 2024 tesebut, AKP Hitler Napitupulu, S.H. (Kapolsek Sunda Kelapa) didampingi AKP Agus Santoso (Kasiwas Polres Pelabuhan Tanjung Priok).
Hadir dalam kegiatan tersebut di antaranya Kombes Pol Nurkolis, S.I.K., (Irwasda Polda Metro Jaya), Kombes Pol Ardiyanto, S.I.K., (Auditor TK III Kepolisian Negara Republik Indonesia), Para Auditor Itwasda Polda Metro Jaya, Kasubbagrenmin Itwasda Polda Metro Jaya, Kapolsek penerima piagam di jajaran Polda Metro Jaya, dan Kasiwas masing-masing Polres.
Kegiatan pemberian piagam penghargaan Kompolnas Awards 2024 berjalan dengan tertib, aman, lancar yang dilanjutkan sesi foto bersama. (*)