AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Respons Cepat Tim Kesehatan Satgas Yonif 715/Mtl

Kamis, 30 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Satgas Yonif 715/Mtl langsung merespons cepat dan memberikan pertolongan kepada Bapak Kopinggup Wonda dari kampung Talilime

Satgas Yonif 715/Mtl langsung merespons cepat dan memberikan pertolongan kepada Bapak Kopinggup Wonda dari kampung Talilime

Puncak Jaya, SemeruPost – Satgas Yonif 715/Mtl langsung merespons cepat dan memberikan pertolongan kepada Bapak Kopinggup Wonda dari kampung Talilime pada pukul 10.00 WIT yang datang ke pos Talilime untuk berobat. Diketahui Bapak Kopinggup Wonda memiliki luka pada jari tengah tangan kanan akibat terkena sabitan parang sehingga tangannya mengalami luka sobek yang cukup besar.

Upaya dari tim kesehatan langsung membersihkan luka dengan cairan infus kemudian membersihkan bagian luka di sekitarnya agar steril serta menjahit bagian luka agar pendarahan berhenti. Setelah diberikannya penanganan pertama kemudian tim kesehatan Pos Talilime memberikan obat serta diperban agar tetap steril dan mempercepat pemulihan tangan Bapak Kopinggup Wonda.

Dansatgas Yonif 715/Mtl Letkol Inf Dwi Hertanto, S.Sos., pada Kamis (30/1/2025) menyampaikan bahwa ini adalah salah satu program unggulan dari Satgas Yonif 715/Mtl, di mana personel kesehatan Satgas Yonif 715/Mtl berperan proaktif dan menjemput bola jika ada masyarakat yang sakit untuk memberikan pengobatan secara maksimal juga dapat memberikan edukasi tentang kesehatan agar masyarakat sekitar Pos selalu hidup sehat dan jangan ragu jika ada yang sedang sakit untuk berobat ke Pos-pos terdekat yang ada di Puncak Jaya, Papua.

“Pelayanan kesehatan satgas Yonif 715/Motuliato dibuka setiap hari, apabila ada masyarakat yang ingin berobat ke pos akan diberikan pelayanan kesehatan yang terbaik, dan memaksimalkan untuk dapat mengatasi kesulitan-kesulitan masyarakat yang ada di sekitar Pos-pos Satgas Yonif 715/Mtl,” tandasnya. (Pen Satgas Yonif 715/Mtl)

Berita Terkait

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW
Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500
Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500
TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500
Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut
Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500
Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin
Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:51 WIB

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:47 WIB

Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:40 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 21:59 WIB

TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:04 WIB

Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut

Rabu, 21 Januari 2026 - 14:44 WIB

Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:20 WIB

Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:11 WIB

Panglima TNI Resmikan Monumen Panser Saladin: Tumbuhkan Semangat Nasionalisme Masyarakat Cijulang

Berita Terbaru