Lebanon, SemeruPost – Guna mengantisipasi situasi Lebanon yang secara umum masih rawan terkendali dan eskalasi konflik, KRI Diponegoro-365 yang saat ini tergabung dalam Satgas MTF TNI Konga XXVIII-O/UNIFIL menggelar latihan rencana kontijensi TNI yang dilaksanakan di Dermaga Beirut, Lebanon beberapa waktu yang lalu.
Latihan yang dilaksanakan (10/9) ini bertujuan untuk melatih rencana kontijensi yang sudah disusun, sekaligus meningkatkan kesiapsiagaan untuk menghadapi berbagai situasi di Lebanon terutama saat konflik semakin meningkat. Materi yang dilatihkan antara lain pertahanan pangkalan, lawan sabotase bawah air, embarkasi-debarkasi, dan Force Protection.
Dansatgas MTF TNI Konga XXVIII-O/UNIFIL, Letkol Laut (P) Wirastyo Haprabu mengatakan bahwa ini merupakan bentuk latihan apabila situasi sudah dinyatakan memburuk dan ada perintah untuk penarikan mundur atau evakuasi pasukan Satgas TNI yang berada di Lebanon melalui jalur laut ketika jalur udara di Bandara Rafic Hariri tidak dapat dioperasionalkan dan jalur darat dinyatakan tidak aman.
Latihan yang dilaksanakan oleh KRI Diponegoro-365 ini selaras dengan visi Panglima TNI, Jenderal TNI Agus Subiyanto yaitu TNI “PRIMA”, dalam menghadapi perkembangan situasi yang kompleks dan dinamis terutama di daerah operasi Lebanon.
#tniprima
#profesional
#responsif
#inovatif
#modern
#adaptif
Autentikasi: Kabidpeninter Puspen TNI Kolonel Cba Tedi Rudianto