AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Satgas Pamrahwan Yonif RK 751/VJS Gelar Komunikasi Sosial Dengan Tokoh Agama

Jumat, 9 Juli 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Satgas Pamrahwan Batalyon Infanteri Raider Khusus 751/Vira Jaya Sakti menggelar kegiatan Komunikasi Sosial dengan Tokoh Agama

Satgas Pamrahwan Batalyon Infanteri Raider Khusus 751/Vira Jaya Sakti menggelar kegiatan Komunikasi Sosial dengan Tokoh Agama

Papua, SemeruPost – Satuan Tugas Pengamanan Daerah Rawan (Satgas Pamrahwan) Batalyon Infanteri Raider Khusus 751/Vira Jaya Sakti (Yonif RK 751/VJS) di bawah pimpinan Letkol Inf Dedy Dwi Cahyadi, S.I.P. sebagai Dansatgas menggelar kegiatan Komunikasi Sosial dengan Tokoh Agama di wilayah Kabupaten Tolikara, Provinsi Papua, Jumat (9/7/2021).

Pada kegiatan Komunikasi Sosial tersebut, Danpos Kanggime Satgas Pamrahwan Yonif RK 751/VJS Letda Inf Totok mengatakan, secara normatif bisa dipahami bahwa setiap agama mempunyai misi untuk menyebarluaskan ajaran agamanya terhadap seluruh insan. “Tujuannya adalah menjadikan agama yang disebarkannya sebagai tuntunan hidup. Peran ini yang dimiliki oleh Tokoh Agama di Kabupaten Tolikara,” ucapnya.

Di tempat terpisah, Dansatgas Pamrahwan Yonif RK 751/VJS menyampaikan aplikasi yang terkandung dalam ajaran agama benar-benar merupakan masalah sosial yang senantiasa ditemukan dalam setiap masyarakat. Namun perlu ditegaskan bahwa masalah agama berbeda dengan masalah politik dan hukum yang lazim menyangkut pengendalian kekuasaan.

“Oleh sebab itu, Satgas Pamrahwan Yonif RK 751/VJS dalam kegiatan Komunikasi Sosial dengan Tokoh Agama di wilayah Kabupaten Tolikara dalam penjelasannya mengenai agama selalu mengikutsertakan aspek-aspek sosial,” ujarnya.

Menurut Dansatgas, para pemeluk agama tidak berdiri sendiri sebagai pribadi-pribadi yang terpisah. Untuk itu, dalam rangka menghindari munculnya konflik antar umat beragama, komunikasi yang dinamis dan terbuka antar umat beragama perlu dibangun, karena komunikasi pada hakikatnya merupakan prinsip-prinsip dasar yang tidak bisa lepas dari kehidupan manusia. “Dengan dialog dan komunikasi yang dinamis di antara umat beragama, maka keragaman tersebut dapat terjaga,” katanya.

Dalam kegiatan Komunikasi Sosial dengan Tokoh Agama di wilayah Tolikara tersebut, Satgas Pamrahwan Yonif RK 751/VJS membagikan Alkitab kepada Jemaat Gereja Imanuel, Distrik Kanggime, Kabupaten Tolikara, yang diterima langsung oleh Pendeta Ambe Wenda di hadapan para Jemaat.

“Terima kasih kami mewakili para Jemaat Gereja Imanuel atas penyerahan Alkitab ini, dan ini sangat bermanfaat bagi Jemaat yang membutuhkan,” ungkapnya. (Pen Satgas Yonif RK 751/VJS)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Satgas TMMD ke-123 Kodim 1510/Sula Sasar Fisik Manunggal Air Tahap Pemasangan Pipanisasi
Panglima TNI Rotasi dan Mutasi 86 Perwira Tinggi TNI
Revisi UU TNI untuk Perkuat Pertahanan Negara dan Profesionalisme Prajurit
Satgas Yonif 715/Mtl Berbagi Kasih
Penanaman Mangrove Kodim 1510/Sula: Langkah Konkret Menjaga Ekosistem Pantai
Babinsa Mapurujaya Bantu Petani Panen Jagung
Satgas Yonif 715/Mtl Bantu Evakuasi Anak Papua ke Rumah Sakit
Panglima TNI Sematkan Bintang Yudha Dharma Utama Kepada Menhan RI

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 16:57 WIB

Satgas TMMD ke-123 Kodim 1510/Sula Sasar Fisik Manunggal Air Tahap Pemasangan Pipanisasi

Minggu, 16 Maret 2025 - 16:50 WIB

Panglima TNI Rotasi dan Mutasi 86 Perwira Tinggi TNI

Minggu, 16 Maret 2025 - 11:39 WIB

Satgas Yonif 715/Mtl Berbagi Kasih

Sabtu, 15 Maret 2025 - 15:08 WIB

Penanaman Mangrove Kodim 1510/Sula: Langkah Konkret Menjaga Ekosistem Pantai

Jumat, 14 Maret 2025 - 20:08 WIB

Babinsa Mapurujaya Bantu Petani Panen Jagung

Jumat, 14 Maret 2025 - 11:11 WIB

Satgas Yonif 715/Mtl Bantu Evakuasi Anak Papua ke Rumah Sakit

Kamis, 13 Maret 2025 - 19:40 WIB

Panglima TNI Sematkan Bintang Yudha Dharma Utama Kepada Menhan RI

Kamis, 13 Maret 2025 - 19:34 WIB

Panglima TNI Hadiri Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi I DPR RI Bahas Revisi UU TNI

Berita Terbaru

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto kembali melakukan rotasi dan mutasi sejumlah posisi strategis di lingkungan Tentara Nasional Indonesia

News

Panglima TNI Rotasi dan Mutasi 86 Perwira Tinggi TNI

Minggu, 16 Mar 2025 - 16:50 WIB