AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

Tarawih Keliling Momentum Indahnya Ramadhan

Rabu, 20 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kegiatan tarawih keliling ini dilakukan dalam rangka menjalin lebih dekat silaturahmi dan kebersamaan antara Polri dan masyarakat

Kegiatan tarawih keliling ini dilakukan dalam rangka menjalin lebih dekat silaturahmi dan kebersamaan antara Polri dan masyarakat

Jakarta, SemeruPost – Di tengah-tengah kesibukan tugas sehari-hari selama bulan Ramadhan, Kasat Samapta Polres Pelabuhan Tanjung Priok AKP Zuhri Mustofa, S.H.,. M.H. masih menyempatkan diri untuk melaksanakan kegiatan Sholat Tarawih Keliling di Masjid At-Tafiqul Mubarok Muara Angke, Rabu (20/03/2024) yang juga diikuti dengan memberikan imbauan Kamtibmas kepada para jamaah masjid. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan terhadap aturan Kamtibmas di lingkungan sekitar masjid dan wilayah sekitarnya.

Kegiatan tarawih keliling ini dilakukan dalam rangka menjalin lebih dekat silaturahmi dan kebersamaan antara Polri dan masyarakat, apalagi di Bulan suci Ramadhan yang penuh berkah.

Dalam kesempatan tersebut, AKP Zuhri Mustofa memberikan beberapa imbauan penting kepada para jamaah masjid, antara lain tidak melakukan kegiatan saur on the road, menyalakan petasan, tawuran dan balapan liar serta tetap merawat dan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Selain memberikan imbauan, AKP Zuhri Mustofa juga mengajak para jamaah masjid untuk aktif melaporkan atau menghubungi Bhabinkamtibmas dan kantor Polsub Sektor Muara Angke apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan atau permasalahan di lingkungan sekitar. Langkah ini diharapkan dapat meningkatkan kerja sama antara masyarakat dengan pihak kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah.

“Kami mengharapkan Polri dan masyarakat tetap sinergi dengan penuh kebersamaan dalam menjaga situasi kamtibnas di wilayah Muara Angke ini,” papar Zuhri.

Para jamaah masjid merespons positif kegiatan ini dan berkomitmen untuk mendukung upaya pencegahan tindakan yang dapat mengganggu ketenteraman masyarakat. Kehadiran pihak kepolisian dalam kegiatan keagamaan juga diapresiasi sebagai bentuk perhatian dan dukungan terhadap keamanan bersama selama bulan suci Ramadhan dan seterusnya. (*)

Berita Terkait

Dandim 1714/PJ Dampingi Gubernur Papua Tengah Bagi Laptop Gratis se-Pelajar di Kab. Puncak Jaya
Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW
Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500
Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500
TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500
Panglima TNI Tinjau Yonif TP 890/Gardha Sakti di Garut
Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500
Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:46 WIB

Dandim 1714/PJ Dampingi Gubernur Papua Tengah Bagi Laptop Gratis se-Pelajar di Kab. Puncak Jaya

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:51 WIB

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:47 WIB

Prajurit TNI Menembus Medan dan Cuaca Ekstrem Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

Jumat, 23 Januari 2026 - 18:40 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Langsung Evakuasi Body Part Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 21:59 WIB

TNI AU Turunkan 257 Personel dan 4 Alutsista dalam Operasi SAR ATR 42-500

Kamis, 22 Januari 2026 - 11:31 WIB

Prajurit TNI Temukan Black Box ATR 42-500

Rabu, 21 Januari 2026 - 14:44 WIB

Satu Jenazah Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi ke Lanud Sultan Hasanuddin

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:20 WIB

Panglima TNI Resmikan Lapangan Serbaguna di Mako Kodam III/Siliwangi

Berita Terbaru