AiRadio Jogja

Radionya Kaula Muda Indonesia

TNI Selamatkan Pekerja Freeport di Papua dari Ancaman OPM

Sabtu, 10 Januari 2026

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Satgas TNI berhasil menyelamatkan 18 karyawan PT Freeport Indonesia setelah tiga hari terjebak

Satgas TNI berhasil menyelamatkan 18 karyawan PT Freeport Indonesia setelah tiga hari terjebak

Papua, SemeruPost – Melalui operasi terencana dan senyap di medan ekstrem pegunungan Papua, Satgas TNI berhasil menyelamatkan 18 karyawan PT Freeport Indonesia setelah tiga hari terjebak di tengah medan yang sulit dan ancaman kelompok bersenjata OPM di Pos Tower 270, Sabtu (10/1/2026).

Operasi penyelamatan ini dilaksanakan di tengah medan yang sangat sulit dengan tingkat ancaman tinggi serta keterbatasan waktu sebagai faktor krusial. Dalam situasi tersebut, negara hadir melalui langkah-langkah terencana, terukur, dan profesional, sehingga seluruh personel yang terjebak dapat diselamatkan tanpa menimbulkan korban.

Pergerakan pasukan dilakukan secara senyap dengan menembus medan ekstrem pegunungan pada ketinggian lebih dari 2.500 meter di atas permukaan laut. Untuk menjaga keberlangsungan operasi sekaligus memastikan kondisi para pekerja tetap stabil, Satgas TNI juga mengerahkan dukungan udara berupa penyaluran obat-obatan dan logistik menggunakan drone kargo.

Setelah dua hari pelaksanaan operasi, Satgas TNI berhasil menguasai kembali Pos Tower 270 yang merupakan bagian dari Objek Vital Nasional, sekaligus mengevakuasi seluruh pekerja dengan aman dan terkendli. Keberhasilan operasi ini menjadi bukti nyata kesiapsiagaan dan profesionalisme TNI dalam menjalankan Tugas Pokok TNI dalam melindungi segenap bangsa dari segala ancaman.

#tniprima
#tnirakyat
#indonesiamaju
#tnisiagabencana

Autentikasi : Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Laut (P) Agung Saptoadi

Berita Terkait

Panglima TNI Dampingi Presiden Prabowo Resmikan 166 Sekolah Rakyat
Wakil Panglima TNI mendampingi Menhan RI kunjungi Masjid Soeharto di Sarajevo
Aksi Babinsa Koramil Agimuga Bersama Personel Lanal Timika Amankan Pengedar Sekaligus Pemakai Narkoba
TNI Bersama Warga Gotong Royong Pulihkan Polindes Pascabencana di Aceh Tengah
Bakamla RI Lepas KN. Singa Laut-402 untuk Misi Kemanusiaan ke Siau
Lifter TNI Rizki Juniansyah Dianugerahi Kenaikan Pangkat Luar Biasa
Alfi Kusuma Atlet Taekwondo Peraih Emas di SEA Games 2025 Thailand Dapat Kenaikan Pangkat
Bakamla RI Fasilitasi Pemulangan Enam Nelayan dari Timor Leste

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 22:58 WIB

Panglima TNI Dampingi Presiden Prabowo Resmikan 166 Sekolah Rakyat

Minggu, 11 Januari 2026 - 19:32 WIB

Wakil Panglima TNI mendampingi Menhan RI kunjungi Masjid Soeharto di Sarajevo

Minggu, 11 Januari 2026 - 11:47 WIB

Aksi Babinsa Koramil Agimuga Bersama Personel Lanal Timika Amankan Pengedar Sekaligus Pemakai Narkoba

Sabtu, 10 Januari 2026 - 16:25 WIB

TNI Selamatkan Pekerja Freeport di Papua dari Ancaman OPM

Sabtu, 10 Januari 2026 - 11:40 WIB

TNI Bersama Warga Gotong Royong Pulihkan Polindes Pascabencana di Aceh Tengah

Kamis, 8 Januari 2026 - 18:16 WIB

Bakamla RI Lepas KN. Singa Laut-402 untuk Misi Kemanusiaan ke Siau

Kamis, 8 Januari 2026 - 17:44 WIB

Lifter TNI Rizki Juniansyah Dianugerahi Kenaikan Pangkat Luar Biasa

Kamis, 8 Januari 2026 - 12:48 WIB

Alfi Kusuma Atlet Taekwondo Peraih Emas di SEA Games 2025 Thailand Dapat Kenaikan Pangkat

Berita Terbaru